SuaraSumsel.id - Makanan khas Palembang, pempek makin mendunia. Keenakkan rasanya mengalahkan sejumlah makanan olahan seafood lainnya, seperti sushi.
Pengakuan ini tentu membuat orang Sumatera Selatan (Sumsel) bangga. Sebelum pempek, sejumlah makanan asal Indonesia seperti rendang, pecel, dan gado-gado yang masuk sebagai makanan terenak di dunia.
Media TasteAtlas memilih pempek yang berasal dari Indonesia sebagai olahan seafood terenak di dunia versi Maret 2023. Pempek menempati posisi ke-4 dengan perolehan sebesar 4,7 poin dari maksimal 5 poin.
TasteAtlas sendiri merupakan ensiklopedia makanan asal Eropa yang kerap kali memberikan rating makanan dan minuman dari berbagai daerah.
Baca Juga: Banjir di Hulu Sumsel Bikin Sungai Musi Keruh, Pasokan Air Bersih di Palembang Menurun
Pempek adalah makanan olahan ikan yang dicampur tepung. Terkenal berasal asal Palembang, Sumsel meski sejumlah daerah sekitar, seperti Jambi dan Lampung juga membuat makanan olahan pempek.
Harga pempek yang cukup murah membuat berbagai kalangan bisa merasakannya. Cita rasa pempek yang kaya pun menjadi daya tarik tersendiri.
Berbagai jenis pempek pun banyak mulai dari pempek adaan, pempek kulit, pempek kapal selam, pempek pistel, pempek tahu, hingga pempek lenjer.
“Semakin mendunia kuliner Indonesia, semakin banyak peluang bagi para pelaku ekraf subsektor kuliner untuk terus mengembangkan usaha mereka,” tulis Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Senin (13/3/2023) melalui akun Twitternya.
Pempek menambah jajaran kuliner Indonesia yang mendunia.
Baca Juga: Kasus Korupsi Dana Hibah Dan Pencairan Deposito, Dua Pejabat KONI Sumsel Diperiksa Kejati
Sedangkan pempek berada di posisi ke-4, posisi pertama ditempati oleh ameijoas a bulhao pato asal Portugal. Kemudian di posisi ke-2 dan ke-3 ada gambas al ajillo asal Spanyol dan ceviche mixto asal Peru.
Di posisi ke-5 ada espetos asal Spanyol. Dua makanan asal Jepang, maguro nigiri sushi dan otoro nigiri sushi menempati posisi ke-6 dan ke-7.
Selain pempek, sebelumnya ada pecel dan gado-gado yang masuk dalam daftar 50 salad terenak di dunia versi TasteAtlas pada bulan Juli 2022.
Pecel menduduki posisi ke-13 dengan nilai sebesar 4,38 poin. Sedangkan gado-gado menempati posisi ke-24 dengan perolehan nilai sebesar 4,17 poin.
Berita Terkait
-
Banjir di Hulu Sumsel Bikin Sungai Musi Keruh, Pasokan Air Bersih di Palembang Menurun
-
Nikmatnya Menyantap Pempek Kaki Lima di Jambi
-
Kasus Korupsi Dana Hibah Dan Pencairan Deposito, Dua Pejabat KONI Sumsel Diperiksa Kejati
-
Pempek Bikin Bangga! Inilah 10 Seafood Paling Enak di Dunia Versi Taste Atlas
-
Bikin Bangga, Pempek Duduki Posisi ke-4 sebagai Makanan Seafood Terenak di Dunia
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Mantap Dukung Bola Indoor di GFL Series 3, Komitmen Turut Memajukan Generasi Muda
-
Muba Dukung Legalisasi Sumur Rakyat, Tinggal Tunggu Restu Pemerintah Pusat
-
DANA Kaget Hari Ini: Klaim Saldo Gratis hingga Ratusan Ribu, Cuma Sekali Tap
-
Bank Sumsel Babel Bagi-Bagi Hadiah di Digital Kito Galo, Buka Tabungan Dapat Sepeda
-
Indosat Gandeng Tomoro Coffee, Buka Gerai dengan Konsep Ngopi Sambil Layanan Digital