SuaraSumsel.id - Kecelakaan kapal karam di Perairan Pulau Sapudi, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur yang terjadi pada 31 Oktober 2022. Sebanyak 84 orang penumpang dinyatakan selamat.
Kapal Layar Motor (KLM) Mila Jawa Indah milik Kusmiyati, warga Desa Semiring, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo karam di Perairan Pulau Sapudi. Armada laut itu merupakan kapal penumpang rute dari Pelabuhan Gayam, Pulau Sapudi menuju Pelabuhan Kalbud, Kabupaten Situbondo.
"Laporan terbaru yang disampaikan Polsek dan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Sapudi tadi menyebutkan semua penumpang selamat," kata Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti di Sumenep, Selasa malam.
Kapal karam setelah menabrak karang, sesaat setelah nakhoda melepas jangkar. "Jadi, saat kapal membentur karang, posisi kapal masih di pinggir, dan belum ke tengah laut," katanya.
Baca Juga: Melawan Saat Akan Ditangkap, DPO yang Rampok dan Bunuh Korbannya di Sumsel Tewas Ditembak
Perahu tambangan, yakni perahu kecil pengangkut penumpang dari dermaga ke kapal, masih di sekitar kapal, sehingga langsung mengevakuasi penumpang KLM Mila Jawa Indah.
"Para nelayan yang mengetahui kejadian itu langsung 'menyerbu' membantu mengevakuasi penumpang yang terdiri dari 71 orang dewasa, enam orang, dan tujuh orang ABK, karena kejadiannya pagi sekitar pukul 10.00 WIB," katanya.
Kecelakaan laut yang menimpa kapal di perairan Pulau Sapudi, Kabupaten Sumenep ini, merupakan kesembilan selama Januari hingga 31 Oktober 2022.
Pada 23 Mei 2022, KLM Anugerah Ilahi, yakni kapal pengangkut bahan bangunan rute dari Pelabuhan Panarukan, Situbondo, menuju Pelabuhan Batu Guluk, Kecamatan Arjasa, Kangean, tenggelam. Kapal yang mengangkut antara lain 700 sak semen, 50 lembar tripleks, dan 150 lembar kalsiboard tenggelam setelah mesin mati. Penumpang dan ABK selamat dibantu nelayan.
Pada 26 Februari 2022 kapal pengangkut bahan bakar minyak (BBM) bermuatan 120 jerigen terbakar di Pelabuhan Sebandar Sapudi, Kecamatan Gayam. Pada 5 Mei 2022 Kapal Motor Penumpang (KMP) Sabuk Nusantara 91 menghantam karang saat hendak berlayar dari Pulau Sapeken menuju Pelabuhan Kalianget. Kapal yang mengangkut 384 penumpang itu dalam perjalanan arus balik Lebaran 2022.
Baca Juga: Pendukung Prabowo Pada Pilpres 2019 Merapat Ke Anies Baswedan, PKS Sumsel Didatangi Relawan
Pada 21 Juni 2022, sekitar pukul 21.14 WIB, Kapal Motor (KM) Fajar Nusantara rute Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menuju Balikpapan, Kalimantan Timur tenggelam di perairan Pulau Sapudi, akibat diterjang ombak besar. Sebanyak 14 kru kapal selamat.
Berita Terkait
-
Tragedi Kapal Karam di Lepas Pantai Tunisia: 27 Migran Tewas, Termasuk Wanita dan Anak-anak
-
Belasan ABK Kapal Terombang-ambing di Lautan Tuban, Penyelamatan Berlangsung Dramatis
-
Bikin Haru, Detik-detik Pertemuan Abang-Adik yang Selamat dalam Tragedi Kapal Karam di Yunani
-
Pedas! Rocky Gerung Nilai Sebutan 'Presiden Kapal Karam' Cocok untuk Jokowi Ketimbang SBY
-
Kapal Angkut Penumpang dan Barang di Aceh Karam Dihantam Ombak Besar
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel