SuaraSumsel.id - Kehebohan muncul di situs dua dinas di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel). Dua situs milik dua dinas yakni Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) dan Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Selatan diretas oleh pihak tidak bertanggung jawab.
Hal ini diketahui sejak Minggu (16/10/2022) pagi. Dilihat Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, laman depan situs DLHP Sumsel https://dlhp.sumselprov.go.id/ dan dan Dishut Sumsel https://dishut.sumselprov.go.id/ menampilkan tulisan “Aku vs Wong Tuamu“, diikuti tulisan “Hacked By Galang10 Ft PlrGns“.
Peretas itu juga menambahkan penggalangan lirik lagu dengan bahasa Jawa.
“Senadyan Tresno Aku Mung Iso Meneng
Penting Kowe Seneng Opo Wae Tak Lakoni
Baca Juga: Petani Sumsel Peringati Hari Pangan Internasional: Agroekologi Jalan Pulihkan Keragaman Pangan
Uwes Kadung Gejeron Deleh Ati Kleru Panggon
Urip Ilang Semangat Seng Tak Tresno Jebul Waton
Raiso Mbedakke Ndi Seng Modus Ndi Seng Tulus
Wes Entek Sak Kabehe Bul Atiku Ra Diurus
Aku Ora Getun, Yen Due Ati Seng Ringkih
Nangging Aku Iso Nandur Roso Tanpo Pamrih
Opo Kowe Sadar? Atiku Keliwat Jembar Radadi Jodomu, Aku Mung Iso Sabar
AMBYAR” Tulis dalam laman resmi kedua dinas tersebut.
Selain itu pelaku peretasan, juga menambahkan sebuah lantunan lagu koplo Jawa sesuai dengan penggalan lirik yang dapat diputar pada situs resmi milik DLHP juga Dishut provinsi Sumsel
Dalam laman situs resmi milik DLHP Sumsel tersebut juga tertulis beberapa nama yang diduga merupakan sebuah organisasi peretasan yang berasal dari Jawa.
https://dishut.sumselprov.go.id/cgi-sys/suspendedpage.cgi
Baca Juga: Tuan Rumah International on Wooden Architecture, Lahat Sumsel Pamerkan Arsitektur Rumah Kuno Basemah
“Kelelawar Cyber Team – Pancasila Cyber Team – Jawa Timur Cyber Team – Cidro Xploit – Bojonegoro BlackHat – Ponorogo1337 – Ponorogo Black Hat – Ponorogo Cyber Team – Jawa6etar – Ponorogo Hacker Team – Jombang Hacker Crew” Tulis dalam situs resmi tersebut
Belum ada keterangan resmi dari pihak DLHP Sumsel dan Dishut Sumsel ataupun Dinas Kominfo Provinsi Sumsel terkait dengan peretasan yang dialami.
Hngga berita ini diturunkan, tim Sumselupdate.com masih berupaya menghubungi pihak-pihak terkait.
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Sebut Suara Rakyat Suara Tuhan, Cawagub Sumsel Riezky Aprilia: Berdosa jika Mainan Suara Tuhan
-
Kisah Juliana, Gadis Suku Anak Dalam Peraih Gelar Sarjana Pertama yang Ingin Menjaga Hutan!
-
Manipulasi Dokumen RUPSLB Bank Sumsel Babel, Bareskrim Tetapkan 3 Tersangka
-
Profil Endre Saifoel, Mantan Anggota DPR RI Asal Sumbar Tersandung Kasus Dugaan Korupsi Tambang Batu Bara di Sumsel
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi