SuaraSumsel.id - Pemerintah Kota Palemabang akan mencairkan dana bantuan kompensai penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak(BBM) pekan depan.
Sekretaris daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa megatakan dana tersebut akan direalisasikan pekan depan karena pihaknya sudah berkonsultasi kepada Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK).
"Insya Allah pada hari Senin direalisasikan. Saya minta lagi kepastian dengan tim sudah dibentuk untuk konsultasi kepada BPKP dan BPK, dan saya rapatkan dulu ke seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait baru bisa dieksekusi," ungkapnya
Pemkot Palembang sudah mengajukan ke pemerintah pusat terkait penyaluran dana bansos dari anggaran Dana Bagi Hasil (DBH) migas dan Dana Alokasi Umum (DAU) senilai Rp9,8 miliar.
"Alokasi dana pertama untuk bansos yaitu akan diberikan ke pengemudi ojek online yang tergabung dalam Asosiasi Driver Online (ADO) Sumsel yang menampung banyak komunitas," katanya, Rabu (14/9/2022).
Ia menyebutkan untuk dana bantuan yang diberikan kepada pengemudi ojek online (ojol) senilai Rp150 ribu per orang.
"Namun ini masih tahap kajian, dana bantuan Rp150 ribu per driver akan diberikan selama tiga bulan yakni Oktober, November dan Desember 2022 untuk 7.000 orang pengemudi ojol dengan jumlah alokasi anggaran diperkirakan Rp. 3,150 miliar," ujar Sekda.
Alokasi kedua untuk menciptakan lapangan kerja yang bersifat rehabilitasi jalan permukiman dengan alokasi anggaran kurang lebih Rp 4,6 miliar bersifat padat karya.
Tak hanya itu saja, ia juga menyebutkan ada perlindungan sosial lainnya, berupa keringanan retribusi PDAM Tirta Musi Palembang, tetapi ini untuk sambungan rumah tangga masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
Baca Juga: Cuaca Sumsel di Akhir Pekan: Sejumlah Wilayah Bakal Hujan Hingga Dini Hari
"Sebanyak 13.700 sambungan rumah (SR) sesuai data PDAM dengan bantuan maksimal nanti Rp50.000 per SR selama tiga bulan yaitu Oktober, November dan Desember dengan dana alokasi diperkirakan senilai Rp 2,5 miliar," ucapnya. [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Uang Palsu Ditemukan Nyaris Mirip Asli Beredar di Pangkalpinang, Polisi: Sudah Disita Cukup Banyak
-
Geger! Tahanan Kasus Pembunuhan Ditemukan Gantung Diri di RS Jiwa Ernaldi Bahar Palembang
-
Cuaca Sumsel di Akhir Pekan: Sejumlah Wilayah Bakal Hujan Hingga Dini Hari
-
Kasus DBD di OKU Sumsel Naik Signifikan, Ini Penyebabnya Versi Diskes
-
Komplek Pemakaman Leluhur di Bukit Siguntang akan Direvitalisasi
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri