SuaraSumsel.id - Dinas Pariwisata Kota Palembang, Sumatera Selatan berupaya meningkatkan kembali kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara menjelang 2023.
"Kunjungan wisatawan akhir-akhir ini mulai bergerak naik seiring terkendali kasus penularan virus Corona, melihat kondisi tersebut perlu dilakukan berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan kembali kunjungan wisatawan ke kota ini," kata Kepala Dinas Pariwisata Palembang Sulaiman Amin, di Palembang, Sabtu.
Wisatawan yang berkunjung ke kota yang dikenal dengan ikon Jembatan Ampera itu sekarang ini bergerak naik, namun angkanya masih ratusan ribu.
Untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, pihaknya berupaya mengajak warga kota setempat kreatif menciptakan tempat wisata baru yang menarik dengan memanfaatkan potensi alam, seni, budaya, dan kuliner lokal.
Baca Juga: Palembang Diguyur Hujan Gerimis, Ini Wilayah Sumsel Bakal Hujan Sore Hingga Malam
"Sekarang ini banyak tempat wisata yang diciptakan masyarakat baik secara berkelompok maupun perorangan, kreativitas warga kota ini akan terus diasah sehingga bisa tumbuh tempat wisata baru yang menarik," ujarnya
Bumi Sriwijaya memiliki banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan, seperti kawasan permukiman penduduk dengan menawarkan rumah adat untuk dikunjungi wisatawan lokal dan mancanegara.
Dengan adanya tempat wisata yang diciptakan dan dikembangkan warga kota ini diharapkan semakin banyak objek wisata yang dapat ditawarkan kepada wisatawan agar mereka tertarik berkunjung, ujar Sulaiman. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Otak Pemerkosa yang Bunuh Siswi SMP di Palembang Divonis Ringan, Keluarga Korban Kecewa
-
Gilir Siswi SMP yang Jasadnya Dibuang ke Kuburan Cina, Eksepsi 4 ABG Pembunuh AA Ditolak Hakim, Apa Alasannya?
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi
-
Modus Baru TPPO di OKU, Dua Wanita Muda Jadi Tersangka, Korban Baru 15 Tahun
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Gunakan BRImo Fitur Transfer Internasional Agar Bisa Dapatkan Hadiah Seru Terus!