SuaraSumsel.id - Klub kebanggaan wong kito tengah bertandang ke kandang PSMS Medan, Minggu (18/9/2022). Target utamannya mencuri poin maksimal. Berikut link live streaming PSMS Medan VS Sriwijaya FC yang berlangsung sore ini.
Berikut link live Sriwijaya FC bertandang ke kandang PSMS Medan. Link live streaming PSMS Medan Vs Sriwijaya FC. Pelatih Sriwijaya FC sendiri menargetkan jika perolehan poin menjadi target utama bermain di kandang PSMS Medan.
Pelatih Sriwijaya, Liestiadi di Medan mengatakan, PSMS merupakan tim kuat yang dihuni pemain-pemain berkualitas. Akan sangat sulit mengalahkan PSMS jika bermain di Stadion Teladan Medan.
"Target kami bisa mencuri poin dari PSMS sudah sangat bagus. Kalau bisa menang tentunya lebih bagus. Untuk itu anak-anak akan bekerja lebih keras meladeni permainan tuan rumah," katanya.
Baca Juga: Pelaku Pemukul PM TNI Merengek Dengan Tangan Diborgol, Polda Sumsel: Oknum Alami Gangguan Jiwa
"Pekan lalu kita bisa mencuri poin satu angka dari PSDS, nah kali ini melawan PSMS kita memiliki tekad yang sama, kalau bisa tiga poin tentunya lebih baik. Kami bawa 23 pemain untuk menghadapi PSMS ," katanya sembari mengatakan, kedatangan merdeka ke Medan tak mau disebut hanya sekedar jalan-jalan.
Paling tidak harus ada poin yang dibawa pulang sebagai oleh-oleh dari lawatan ke Sumatera Utara.
Terkait siapa pemain PSMS yang diwaspadai, menurut dia semua pemain PSMS sama-sama berbahaya dan untuk itu ia menginstruksikan anak-anak asuhnya agar tidak lengah.
"Semua pemain PSMS sama berbahayanya. Paling tidak kami sedikit mengenal permainan PSMS dan untuk itu kami sudah siapkan strategi khusus," katanya.
Melansir ANTARA, pemain Sriwijaya Bayu Yudha, mengatakan dirinya dan kawan-kawan siap meladeni permainan tuan rumah. Strategi juga sudah disiapkan oleh pelatih untuk meladeni permainan pemain tuan rumah.
Baca Juga: Video Bripka S Pelaku Pemukul PM TNI di Palembang Menangis Merengek Viral, Ini Kata Polda Sumsel
"Kami akan main dengan semaksimal mungkin. Kami siap meladeni permainan tuan rumah dan bisa membawa pulang poin," katanya.
Berita Terkait
-
Perjalanan Karier Syakir Sulaiman, Eks Timnas yang Diciduk Gegara Narkoba
-
Pernah Mau Dibeli Baim Wong, Begini Nasib Klub Legendaris Sriwijaya FC
-
Legenda: Ajat Sudrajat Adalah Persib, Kisah Jari Tengah untuk Arema
-
Profil dan Prestasi Ferry Rotinsulu, Eks Kiper Timnas Indonesia yang Anggap Pemain Naturalisasi Kebanyakan
-
2 Klub Indonesia yang Pernah Bantai Persik Kediri Selain Bhayangkara FC
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Riuh! Herman Deru Bagikan Salam dari Jokowi Usai Menang Hitung Cepat Pilkada
-
Berikut Keunggulan Herman Deru-Cik Ujang di Pilkada Sumsel: Raih 73 Persen
-
Anggota KPPS 21 Tahun Meninggal Dunia di Tengah Tugas Pemungutan Suara
-
Quick Count Pilkada Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul 73 Persen
-
Viral TPS di Ogan Ilir Dekorasi Ala Kondangan, Warga Serasa Hadir di Pesta