SuaraSumsel.id - Gubernur Sumsel Herman Deru datangi rumah orang tua santri Pondok Pesantren (Pondok) Gontor yang diduga menjadi korban penganiayaan. Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Herman Deru menyampaikan rasa duka sekaligus menghibur kedua orang tua yang tengah berduka ini.
Ibu santri, Soimah pun menyampaikan rasa apresiasinya kepada Gubernur Sumsel karena turut merasakan kedukaan dan kesedihan yang dialami. Selain itu, Gubernur Sumsel juga menawarkan bantuan hukum gratis dan proses penampingan hukum bagi keluarga dalam memperjuangkan keadilan bagi sang anak.
"Terima kasih ke Pak Gubernur Sumsel Herman Deru yang sudah mengunjungi rumah kami dan turut berbelasungkawa atas kepergian anak kami, AM. Terima kasih juga tawaran bantuan dan pendampingan hukum, agar permasalahan ini dapat diselesaikan," ujarnya kepada Suara.com, Minggu (11/9/2022).
Soimah pun mengungkapkan niatan kedatanan Gubernur Sumsel pun tidak terhalang oleh hujan yang menguyur kota Palembang, Sumatera Selatan. "Pak gubernur tadi datang naik motor dari lorong sampai ke rumah kami, dan nyaris kehujanan, tapi pak gubernur masih menyempatkan diri ke sini, memberi kami semangat dan dukungan moril," ujarnya.
Baca Juga: Viral Perundungan Pelajar SMP Empat Lawang Sumsel, Polisi Ungkap Hal Ini
" Warga di sini juga berbahagia, Krn pak gub masih mau bersilaturahmi ke tetangga2 dan berfoto bersama, meskipun harus pakai payung dan sempat basah kehujanan, Krn warga ramai2 ingin berfoto dg pak gubernur," ujar Soimah ditemani suami.
Sementara soal kedatangan pimpinan Pondok Pesantren, Soimah dan keluarga memberikan tiga pint penting.
Terhadap adanya kunjungan dari Pimpinan Gontor ke kediaman rumah saya dengan bertakziah bersama saya dan keluarga besar, juga pada sore harinya telah melakukan ziarah ke makam anak saya Albar Mahdi, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya," ujar Soimah.
"Adapun tujuan mengujungi dimaknai sebagai bentuk tindakan yang nyata kepada keluarga santri. "Tujuan kedatangannya ialah bentuk menghibur sekaligus mengucapkan belasungkawa agar keluarga kami bersabar dalam cobaan yang ssedang kami alami," sambung Soimah, Sabtu (10/9/2022).
Meski demikian, Soimah mengungkapkan jika masalah dugaan penganiayaan sudah memasuki ranah hukum, maka tetap akan dilanjutkan demi keadilan yang sesungguhnya.
Baca Juga: Orang Tua di Sumsel Diberi Nama Anak Perdy Sambo: Karena Gagah Dan Ganteng
"Bahwa dikarenakan masalah ini sudah memasuki ranah hukum,maka saya tetap akan melanjutkan proses hukum tersebut untuk menuntut keadilan yang sesungguhnya untuk anak saya Albar Mahdi. Begitupun kepada pihak-pihak yang terlibat yang mencoba menghilangkan bukti-bukti, menutup-nutupi atas peristiwa penganiayaan terhadap anak saya, sehingga anak saya harus menjalani otopsi,ekshumasi dan saya sebagai seorang ibu untuk menyetujui proses otopsi, ekshumasi tersebut benar-benar sangat membuat batin saya terguncang," aku Soimah.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
Tag
- # Gubernur Herman Deru
- # ibu santri gontor
- # autopsi santri gontor
- # hotman paris santri gontor tewas
- # penganiayaan santri gontor
- # pelaku penganiayaan santri Gontor
- # santri gontor
- # santri gontor korban penganiayaan
- # santri gontor meninggal
- # santri gontor tewas
- # santri gontor tewas dianiaya
- # Pondok Gontor
- # santri pondok gontor asal palembang tewas diduga dianiaya
- # santri pondok gontor diduga tewas dianiaya
- # pimpinan ponpes gontor
- # ponpes gontor
- # santri ponpes gontor
- # perundungan ponpes gontor
- # penganiayaan santri ponpes gontor
- # Penganiaya Santri Ponpes Gontor
- # palembang
- # sumsel
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan