SuaraSumsel.id - Pemain Cristiano Ronaldo disebutkan ingin meninggalkan klub Liga Inggris Manchester United pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Keinginan Ronaldo ini didorong oleh kurang bergairahnya Manchester United dalam mendatangkan pemain anyar pada bursa transfer kali ini dikutip dari Sky Sports, Minggu.
Manchester United telah melepas 13 pemain mereka dan pada musim lalu. The Red Devils gagal untuk tampil di Liga Champions musim depan setelah hanya mampu duduk di peringkat enam klasemen akhir Liga Inggris.
Ronaldo masih menghormati Manchester United, terutama suporter mereka, namun musim depan akan menjadi musim pertama pemain asal Portugal itu tampil di Liga Europa yang terakhir ia lakukan pada musim 2002/03 bersama Sporting Lisbon ketika kompetisi tersebut masih bernama UEFA Cup.
Di sisi lain, pihak Manchester United enggan menjual Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini dan berharap pemain berusia 37 tahun itu akan tetap bertahan hingga kontraknya usai pada musim panas 2023 mendatang.
Manchester United saat ini semakin dekat untuk mendaratkan gelandang Frenkie de Jong dan bek sayap kiri Feyenoord Tyrell Malacia, sementara mereka ingin juga memboyong bek tengah Ajax Lisandro Martinez, namun hingga berita ini ditulis, belum ada yang diresmikan oleh The Red Devils.
Terdapat kabar yang mengatakan Bayern Muenchen tertarik untuk mendatangkan penyerang Portugal tersebut jika mereka pada akhirnya kehilangan Robert Lewandowski yang terus dikaitkan dengan Barcelona.
Dipahami Ronaldo tidak sesuai dengan filosofi yang dimiliki Bayern dan mereka akan berusaha untuk mempertahankan Lewandowski pada musim panas ini.
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Baca Juga: Di Sumsel Tak Ditemukan Historis Ganja Untuk Pangan, Sebagai Obat Lebih Mengenal Candu
Pada musim lalu, pemain berusia 37 tahun itu tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Ngebet Tinggalkan Manchester United, Sepinya Aktivitas Transfer Setan Merah Jadi Alasan
-
Kocak! Dikerubungi Bocil, Ganjar Pranowo Curhat Manchester United Kalah Terus
-
Tertarik, Chelsea Ingin Bajak Frenkie de Jong dari Manchester United
-
Kabar dari Manchester United, Frenkie de Jong Datang, Cristiano Ronaldo Hengkang?
-
Chelsea Siap Tikung Manchester United untuk Dapatkan Frenkie de Jong
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Buruan! 7 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis, Langsung Cair Kalau Kamu Cepat Klaim
-
Tak Diberi Uang untuk Nyabu, Anak di Palembang Jepit Jari Ayah hingga Nyaris Putus
-
Capek Terjebak Macet? Ini 6 City Car Listrik Paling Lincah buat Selap-Selip di Kota
-
Janji Religius UAS Terungkit Lagi Usai OTT KPK Gubernur Riau, Publik Sorot 16 Komitmen
-
Diperdaya Permen, Bocah 10 Tahun di Palembang Dikurung di Gudang Masjid, Warga Emosi