SuaraSumsel.id - Abdul Rozak alias Ayah Ojak, ayah Ayu Ting Ting jatuh sakit dan sedang menjalani perawatan di rumah sakit.
Umi Kalsum, ibu Ayu Ting Ting, membagikan kabar ayah Ojak yang sedang dirawat di rumah sakit lewat Instagram.
Dalam postingan Instagram Umi Kalsum, terlihat Ayah Ojak terbaring lemas di ranjang rumah sakit dengan tangan dipenuhi selang infus.
Umi Kalsum tidak menuliskan penyakit apa yang diderita Ayah Ojak sampai harus dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga: Berita Pilihan: Dua Orang Tewas di Rumah Karaoke Ayu Ting Ting, Denny Sumargo Minta Dirukiah
Istri Ayah Ojak itu bahkan menuliskan curhatan pilu dan doa khusus untuk sang suami.
"Penyemangat, sehat kembali ya yah," tulis Umi Kalsum sembari menyertakan emotikon peluk dan cinta dikutip dari Matamata.com--grup Suara.com.
Rayakan Ulang Tahun
Sebelum Ayah Ojak jatuh sakit, Ayu Ting Ting sempat merayakan ulang tahun sang ayah di Mekkah. Momen ini begitu disyukuri oleh Ayu Ting Ting karena Ayah Ojak sudah sedemikian lama ingin merayakan ulang tahun di Tanah Suci Mekkah.
Usai mewujudkan keinginan Abdul Rozak, biduan dangdut yang populer lewat lagu "Alamat Palsu" itu menuliskan sederet doa terbaik untuk sang ayah tercinta.
"Happy birthday ayah tersayang yang selalu ramah sama semua. Semoga ayah selalu sehat, panjang umur, banyak rezeki, selalu jadi ayah yang terbaik, selalu jagain teteh, Syifa, ibu, dan iqis terus, selalu sayang kita, selalu bahagia terus pokoknya doa yang terbaik selalu untuk ayah, semoga ayah happy ya," tulis Ayu Ting Ting.
"Alhamdulillah terwujud ayah pengen milad di Mekkah ya setelah nunggu beberapa tahun ya hehehhehe..... Seneng bisa lihat ayah happy, teteh akan selalu ngelakuin yang terbaik untuk buat ayah bahagia pokoknya doain terus ya yah, met ultah ayah sayang semoga semua yang diinginkan terkabul ya amin ya Allah..... Luv u so much," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Tiru Gaya Berpakaian Idol K-Pop, Outfit Ayu Ting Ting Selama Liburan di Jepang Panen Pujian
-
Penuhi Janji ke Anak, Ayu Ting Ting Boyong Keluarga Liburan ke Jepang
-
Nominal THR Dibandingkan dengan Ayu Ting Ting, Dewi Perssik Beri Reaksi Tak Terduga
-
Ngobrol Bareng Valentinus Resa, Ucapan Surya Insomnia Buat Ayu Ting Ting Istighfar
-
Berapa Kekayaan Ayu Ting Ting? Nominal THR untuk Warga Kampung Jadi Sorotan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan