SuaraSumsel.id - Pesta perpisahan memang kerap menjadi momen yang paling dinanti oleh siswa. Meski konsepnya ialah melepas perpisahan, namun siswa menjadikan momen ini sebagai kenang-kenangan semaasa usia sekolah.
Karena itu, banyak juga siswa yang mengkonsep pesta perpisahan sekolah dengan momen seru sebagai kenang-kenangan mereka. Salah satunya yang terjadi di sekolah ini.
Sebuah video memperlihatkan tengah berlangsungnya pesta perpisahan. Mulanya para siswa yang diperkirakan berada di sekolah lanjutan ini tampak bersenang.
Penampilan mereka pun sangat maksimal. Para siswi tampak mengenakan kebaya sementara para siswa tampak mengenakan jas hitam rapi. Di video itu tampaknya mereka ingin melakukan selebration. Di antaranya membentuk lingkaran kecil yang terdiri dari para siswi.
Mereka membuat lingkaran kecil dengan memegang balon hidrogen. Beberapa balon hidrogen dengan warna cantik tersebut diikat menjadi satu. Para siswi memegangnya erat di tengah lingkaran kecil tersebut.
Sementara para siswa tampak mengelilingi lingkaran kecil tersebut dengan membawa gas asap warna-warni. Mereka tampak beberapa kali memutari lingkaran kecil tersebut.
Namun ketika beberapa putaran dilakukan dan saat balon hendak diterbangkan, tampak seorang siswa mendekatkan gas asap di dekat balon hydrogen. Beberapa saat kemudian, balon-balon meledak. Ledakan satu balon menyambar balon lainnya.
Tampak ledakan api yang berada di atas kepala mereka. Beberapa yang melihatnya tak kuasa menahan takut. Ada juga siswa yang akhirnya berlari meninggalkan lingkaran tersebut.
Salah satu akun yang membagikan video ini palembang_ini. Di narasinya ia menulis kronologis kejadian tersebut.
Baca Juga: Cuaca Hari Ini: Sumsel Hujan Sedang Pada Malam Hari
Momen perpisahan harusnya menjadi momen yang bahagia, namun tidak untuk momen perpisahan kali ini. Pasalnya, pada acara perpisahan terjadi ledakan balon yang berisi gas hidrogen.
Insiden ini terjadi ketika para siswa ingin menerbangkan kumpulan balon berisi gas hidrogen ke udara. Melalui video singkat yang beredar, momen tersebut dibagikan akun TikTok des.rahma6 pada Minggu (26/6/2022) lalu.
Namun belum sempat diterbangkan, balon-balon itu meledak hingga mengeluarkan gumpalan api dan suara yang kuat terdengar. Melalui keterangan video yang diunggah, insiden tersebut terjadi pada saat acara perpisahan sekolah.
Video ini kemudian ramai dikomentari netizen yang menyayangkan peristiwa ini.
"itu balon isi helium mudah terbakar apalagi flare itu kan menghidupkannya dibakarrr,, kasian si kena muka bahaya bangettttt, ujar arifrahman__
Berita Terkait
-
Bikin Pusing Orang Tua, Sekolah di Cianjur Diminta Bijak dalam Gelar Acara Perpisahan
-
Biaya Perpisahan SD di Bogor Memberatkan Orang Tua Murid, Disdik: Itu Kebijakan dari Pihak Sekolah
-
Perpisahan Sekolah Bawa Petaka, Nyaris 1000 Siswa Positif Corona
-
Acara Perpisahan Sekolah Dibubarkan Satgas Covid-19, Ini Alasannya
-
Pesta Perpisahan, Wanita Ini Lakukan Hal Mengejutkan dengan Minuman Alkohol
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif: Aturan Mudah yang Wajib Dikuasai
-
Usai Haji Halim Ali Wafat, Kejati Umumkan Status Kasus Tol Betung-Tempino
-
7 Fakta Prosesi Pemakaman Kemas Haji Abdul Halim Ali di Palembang
-
Saatnya Berkarya 2026! Bank Sumsel Babel Kick Off Kompetisi Karya Jurnalistik untuk Insan Media
-
Cara Membulatkan Bilangan ke Satuan, Puluhan, dan Ratusan Terdekat