SuaraSumsel.id - Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan atau Sumsel menggelar side event Presidensi G20 di Palembang. Sejumlah kegiatan dilaksanakan guna menjadi event pertemuan dan diskusi mengenai ekonomi daerah.
Dari serangkaian event yang berlangsung juga diadakan pameran dari berbagai UMKM di Palembang, Sumatera Selatan. Asosiasi Pengusaha Kue dan Kuliner atau Aspenku Sumsel bersama Bank Sumsel Babel juga meramaikan event ini.
Ketua Aspenku Sumsel, Yus Elisa mengungkapkan serangkaian event ini ramai dengan upaya promosi dan kolaborasi. Di serangkaian kegiatan dikenalkan sejumlah UMKM kuliner asal Sumsel yang kemudian makin dikenal. Upaya-upaya pengembangan UMKM memang butuhkan sejumlah kolaborasi.
"Termasuk penyelenggaraan event-event seperti ini," ujarnya kepada Suarasumsel.id, Jumat (10/6/2022).
Baca Juga: Prakiraan Cuaca di Akhir Pekan Ini: Sumsel Berawan Hingga Dini Hari
Dikatakan ia, Palembang terutama Sumsel sangat banyak UMKM kuliner yang tumbuh selama masa pandemi. Gerak UMKM ini tidak bisa sendiri-sendiri, melainkan harus bersama dan saling membahu.
"Keterlibatkan pihak lainnya juga penting, seperti perbankan, dan pemerintah. Ini salah satu contohnya, event-event tingkat nasional," sambung ia.
Saat pandemi, pertumbuhan UMKM di Palembang terus tumbuh. Aspenku Sumsel pun mencatat perkembangan yang memperlihatkan makin muncul UMKM-UMKM terutama kuliner.
Kreasi-kreasi makanan Sumsel yang mulanya pun juga beragam membuat, peluang usaha UMKM kuliner makin terbuka dan masih sangat berpeluang.
Saat ini, sambung Yus, yang dibutuhkan ialah bagaimana banyak pihak atau berbagai sektor saling berkolaborasi membantu promosi dan menciptakan pasar bagi produk-produk UMKM ini.
Baca Juga: Jemaah Calon Haji Sumsel Diingatkan Selalu Pakai Gelang Identitas
"Selain itu, digitalisasi makin berkembang, seperti bagaimana proses promosi pun mendorong UMKM di Sumsel. Sesuai dengan tema event kali ini, bagaimana digitalisasi dipromosikan sebagai upaya mendorong masyarakat makin mengenai QRIS, sebagai proses pembayaran digital lainnya," terang ia.
Yus berharap setelah masa pelonggaran dari Pemerintah saat ini, berbagai event lainnya bisa dilaksanakan. "Pelonggaran membuat kegiatan offline digelar lebih sering, namun tetap diingat menjalankan prokes. Kita ingin ekonomi bisa bergerak, namun tetap sehat juga," ujar ibu empat anak ini.
Asisten Relationship Officer Bank SumselBabel Cabang Palembang, Petty Monalisa mengatakan event yang mempertemukan perbankan dan para UMKM memberikan peluang bagaimana keduanya dan banyak pihak lainnya berkolaborasi.
"Bank Sumsel Babel pun melakukan itu (berkolaborasi dengan UMKM)," ujar Petty.
Berita Terkait
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Rupiah Menguat ke Rp15.857 per Dolar AS, Analis Prediksi Terus Menguat Dampak Suku Bunga BI
-
"Gali Lubang Tutup Lubang", Cara Sri Mulyani Bayar Utang Jatuh Tempo Rp800 T di 2025
Tag
- # Aspenku Sumsel
- # Aspenku
- # Bank Sumselbabel
- # Bank SumselBabel Cabang Palembang
- # Side Event Presidensi G20
- # palembang
- # sumsel
- # Asosiasi Pengusaha Kue dan Kuliner
- # Palembang Bank Sumsel Babel
- # bank sumsel babel
- # Bank Indonesia
- # Bank Indonesia Perwakilan Sumsel
- # Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?