SuaraSumsel.id - Selebriti Deddy Corbuzier melangsungkan pernikahan yang membuat publik terkejut. Setelah menyatakan pamit dari media sosial sepekan yang lalu, ia memberikan kejutan pada banyak pihak dengan menikah sang kekasih, Sabrina Chairunnisa.
Saksi pernikahan YouTuber ini juga terbilang menarik karena hadirnya sosok jaksa agung, Dr. ST. Burhanuddin dan Hendropriyono. Hal ini terungkap dari unggahan sang istri, Sabrina Chairunnisa.
Dalam unggahannya, ia mengucapkan terimakasih pada kedua sosok tersebut karena bersedia menjadi saksi pernikahannya bersama Deddy Corbuzier.
"Thank you Ayahanda Jendral TNI (Purn) Prof. DR. A.M Hendropriyono dan Jaksa Agung Prof. Dr. ST. Burhanuddin., S.H., MM telah bersedia menjadi Saksi di janji suci kami dan terimakasih @gusmiftah atas doa dan nasehat pernikahannya," tulis Sabrina.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sumsel Hari Ini, Palembang Bakal Hujan di Malam Hari
Gus Miftah yang menjadi salah satu saksi sekaligus memberikan nasehat pernikahan juga membagikan momen tersebut di media sosialnya.
Gus Miftah merupakan guru spiritual selebriti 45 tahun hadir bersama sang istri, Dwi Astuti Ningsih atau Ning Astuti di hari bahagia Deddy Corbuzier-Sabrina Chairunnisa.
Pada video di pernikahan Deddy Corbuzier, ia meledek pasangan pengantin baru ini. "Acara apa sih ini pak," tanya Gus Miftah ke Deddy Corbuzier.
"Undangannya sih pernikahan. Tapi salah ustaz," jawab Deddy Corbuzier dan membuat tawa Gus Miftah.
Tak sampai di situ, Gus Miftah juga sempat meledek Sabrina, yang terlihat tegang mesti telah resmi menjadi Nyonya Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Kualitas Air Rendah, Sungai di Sumsel Tercemar Industri Pertambangan
"Gimana perasannya? Senyum dong," kata Gus Miftah ke Sabrina, yang dibalas senyum tegang istri Deddy Corbuzier tersebut.
Di bagian keterangan, Gus Miftah memberikan pesan kepada para calon suami-istri, juga para jomblo.
"Lelaki bilang, 'Zaman sekarang nyari wanita shalihah susah!' Wanita bilang,
'Zaman sekarang nyari lelaki shalih susah!'
Pertanyaannya, 'Kenapa sibuk mencari, bukan menjadi?'" kata Gus Miftah.
Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa menggelar pernikahan hari ini, Senin (6/6/2022). Di hari bahagianya ini, Deddy mengundang Gus Miftah dan AM Hendropriyono sebagai saksi pernikahan.
Berita Terkait
-
Plintat-plintut Farhat Abbas: Dulu Pamer Momen Agus Salim Bisa Melihat Lagi, Kini Ganti Jawaban
-
Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
-
Pernah Mau Ceraikan Istri Kalau Gemuk, Deddy Corbuzier Kini Naik 10 Kg
-
Gugatan Pangkat Letkol Tituler Deddy Corbuzier Pemberian Prabowo Resmi Dicabut
-
Akta Damai Gugatan Letkol Tituler Dibacakan Hari Ini, Deddy Corbuzier Hadir?
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun