SuaraSumsel.id - Pernikahan yang penuh sakral harusnya berlangsung Minggu (22/5/2022) kemarin. Namun suasana bahagia tersebut kemudian berubah menjadi murka setelah pihak keluarga mengabarkan jika mempelai laki-laki melarikan diri sehari sebelum pernikahan tersebut dilangsungkan.
Keluarga mempelai perempuan pun menjadi sedih dan malu. Belakangan diketahui calon mempelai perempuan ini bernama Dinda, warga Talang kelapa Palembang, Sumatera Selatan.
Dinda pun harus duduk sendiri d ipelaminan sambil menahan sedih lantaran pihak laki-laki tidak hadir di pernikahannya.
Pada video yang diunggah akun @prabumulihngehits pada, Minggu (22/05/2022) Ibucalon pengantin perempuan mengungkapkan dugaan alasan mempelai laki-laki yang kabur sebelum pernikahan berlangsung.
Perekam dalam video tersebut mempertanyakan alasan mengapa pihak mempelai pria tidak menghadiri pernikahan.
“Kalo boleh tau buk, kok biso sih, biso sampe ado kejadian yang mempelai pria ini idak datang ke acara (jika boleh tahu bu, kenapa bisa ya, ada kejadian mempelai laki-laki yang tidak hadir). Sebelumnyo ado tando-tando atau cak mano? (sebelumnya ada tanda-tanda apa),” tanya perekam video.
Sang ibu yang duduk di samping mempelai wanita yang tampak sedih dan lesu karena pernikahan yang diinginkan terpaksa harus dibatalkan pun menjelaskan alasan mengapa pihak mempelai pria tidak datang ke acara.
“Sekitar satu minggu yang lalu, si aris atau abi (nama mempelai pria) itu ngechat (mengirim pesan) pada Dinda (nama mempelai wanita) yang berisi gara-gara kau, untuk nikahi kau, motor aku digadai wong tua aku untuk biayo nikah (gara-gara kamu, untuk menikahi kamu motor aku digadai orang tua untuk biaya menikah). Kau baleki duit itu aku dak galak nikahi kau (Kembalikan uang aku, aku tidak mau menikahi kamu),” beber Ibu tersebut
Ibu calon mengantin perempuan itu pun kembali menegaskan jika mempelai laki-laki kesal karena motornya digadai orang tua untuk biaya pernikahannya.
Baca Juga: Sumsel Sepekan, Apriyadi Terima SK Plh Bupati Muba dan 4 Berita Sumsel Lainnya
“Memang, sebelum dio nganterin duit untuk nikahi itu, memang wong tuo betinonyo sering ganti omongan dio terus, kalo kau nak ini, nak nikah, terpakso motor kau tulah. (Sebelum dia mengantarkan uang untuk nikah, orang tua yang perempuan sering mengatakan soal penggadaian motor tersebut. Terpakso motor digadai),” beber Ibu tersebut.
Mempelai pria yang marah karena motor kesayangannya digadaikan menghubungi mempelai wanita untuk meminta ganti rugi atas motornya dan tidak ingin melanjutkan pernikahannya dengan calon pengantin perempuan.
Sebuah video beredar yang memperlihatkan seorang pria membuka acara dengan memberikan kata sambutan. Pria ini menjelaskan bahwa mempelai pria tidak dapat hadir karena ada suatu hal dan cobaan selalu datang silih berganti.
Video yang viral tersebut langsung diklarifikasi oleh pihak wanita dan mendapat banyak komentar dukungan dari netizen.
“Alhamdullilah mb untung blm nikah” tulis @heldayanti001
“Ai Lanang nyo bengkak nikah dak dk bermodal,, buat betino nyo Bagus lah cak ini cak mano agk men lah jadi laki kau saro pacak” tulis @saprizal_aza
Tag
Berita Terkait
-
Mempelai Laki-laki di Palembang Tak Hadir Saat Akad, Calon Pengantin Perempuan Dinda Duduk Sendiri di Pelaminan
-
Cerita Pilu Calon Pengantin di Palembang Dinda Batal Menikah, Mempelai Laki-laki Tak Datang Saat Akad
-
Sumsel Sepekan, Apriyadi Terima SK Plh Bupati Muba dan 4 Berita Sumsel Lainnya
-
Warga Sumsel Bulatkan Tekad Dukung Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024
-
Prakiraan Cuaca 23 Mei 2022: Sumsel Kembali Bersuhu Terik 34 Derajat Celcius
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
7 Foundation Matte untuk Hasil Natural yang Gak Bikin Wajah Terlihat Flat
-
7 Bedak Tabur dengan Kandungan Skincare untuk Kulit Tetap Lembap dan Bebas Kusam
-
9 Bedak Tabur Murah di Indomaret untuk Kulit Berminyak, Dipakai MUA Profesional
-
10 Game Balap Mobil Terbaik 2026 untuk HP Spek Rendah, Grafis Halus Tanpa Lag
-
Kondisi Terkini Banjir OKU Timur: Warga Terima Sembako dan Janji Benih Padi