SuaraSumsel.id - Bagi pemudik yang melintas di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumatera Selatan, harus mewaspadai beberapa titik rawan longsor.
Kepala Pelaksana BPBD Rejang Lebong Shalahudin mengatakan longsor masih mungkin terjadi di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau karena masih masuk musim hujan.
"Kami sudah memasang rambu-rambu peringatan di sejumlah titik di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel. Para pemudik yang melawati jalur ini diminta berhati-hati sehingga tidak menjadi korban," kata dia, Sabtu (23/4/2022).
Dia menjelaskan, beberapa titik longsor yang telah menggerus badan jalan nasional tersebut diantaranya di dekat kandang ayam Desa Taktoi Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT), kemudian di Desa Simpang Beliti dan Desa Kepala Curup di Kecamatan Binduriang, serta di Desa Cahaya Negeri Kecamatan Sindang Kelingi.
Baca Juga: 35 Kapal di Pelabuhan Bakauheni Siap Layani Pemudik di Musim Mudik Lebaran 2022
Sedangkan satu titik lagi berada di Jalan Lintas Curup-Muara Aman Kabupaten Lebong tepatnya di Desa Sukarami, Kecamatan Bermani Ulu Raya.
Untuk mencegah jatuhnya korban jiwa di setiap titip jalan yang mengalami longsor ini sudah dilakukan pemasangan rambu-rambu peringatan bersama dengan petugas Satlantas Polres Rejang Lebong, Jasa Raharja.
Selain itu pihaknya juga telah menyiagakan satu unit alat berat di Polsek Sindang Kelingi, sehingga jika ada kejadian tanah longsor yang menimbun jalan lintas bisa dilakukan penanganan dengan cepat agar tidak menghambat laju kendaraan pemudik yang melintasi kawasan itu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Banjir dan Longsor di Nepal Tewaskan 148 Orang, 58 Masih Hilang
-
Daftar Identitas 12 Korban Tanah Longsor Penambangan Ilegal Di Solok Sumatra Barat
-
Badan Geologi Sebut Tambang Ilegal Tingkatkan Potensi Longsor Lebih Besar di Solok
-
Diguyur Hujan Deras, Longsor Tutup Ruas Jalan Trans Nabire Hingga 30 Meter
-
Pasca Longsor, Tol Bocimi Seksi II Cigombong-Cibadak Kembali Dilalui Kendaraan
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun