SuaraSumsel.id - Sedikitnya 150 sumur milik warga Desa Medan Jaya, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengering akibat musim panas yang melanda wilayah ini sejak tiga pekan terakhir.
Dari 600 kepala keluarga di wilayah ini, sebanyak 150 sumur gali milik warga di Desa Medan Jaya yang mengering.
Kepala Desa Medan Jaya, Kecamatan Ipuh, Afrizal mengatakan, hampir selama tiga pekan wilayah ini dilanda musim panas, lalu ada hujan satu malam dan sumur terisi, tetapi sumur kembali mengering setelah dua hari panas.
Ia menyatakan, meskipun ratusan sumur milik warga di wilayah ini mengering akibat musim panas, namun sebagian besar warga tersebut belum mengalami kesulitan air bersih.
Baca Juga: Sidak SPBU di Bengkulu, Menteri ESDM Arifin Tasrif Temukan Banyak Truk Industri Pakai Solar Subsidi
Kalangan warga yang sumurnya mengering di wilayah yang berada sejauh 100 kilometer dari ibu kota kabupaten ini masih bisa mendapatkan air bersih di sumur bor milik tetangganya, lalu sumur bor milik pemerintah desa setempat dan di masjid.
Selain itu, katanya, ada sebagian warga setempat yang memanfaatkan sungai di wilayah ini untuk mandi dan mencuci, sedangkan kebutuhan untuk memasak mereka beli dari pedagang air.
Afrizal mengatakan, pemerintah desa tahun ini telah menyediakan sumur bor untuk sejumlah warga yang berada di lokasi sumur bor, sedangkan warga yang berada jauh bisa mendapatkan air bersih di sumur bor tetangganya.
"Warga yang memiliki sumur bor di wilayah ini diimbau agar membantu tetangganya yang membutuhkan air bersih, bagi warga yang membutuhkan air bisa mendapatkan di rumah tetangganya," ujarnya. (ANTARA)
Baca Juga: THR ASN di Pemprov Bengkulu Habiskan Anggaran Rp 50 Miliar
Berita Terkait
-
Usut Duit Urunan Kepsek SMA buat Modal Kampanye Rohidin Mersyah di Pilkada, KPK Periksa Kadisdik Bengkulu
-
KPK Sita 4 Aset Eks Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Salah Satunya di Depok
-
Periksa Dirut Bank Bengkulu, KPK Dalami Uang Panas Rohidin Mersyah untuk Kampanye
-
Sumur Jiwo 1977, Nostalgia Film Horor-Komedi di Era Retro?
-
Usut Kasus Gubernur Rohidin Mersyah, KPK Periksa Dirut Bank Bengkulu Beni Harjono Hari Ini
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Waktu Imsak dan Buka Puasa di Palembang, Lubuklinggau, Prabumulih dan Pagar Alam 13 Maret 2025
-
Kapal Bermuatan Batu Bara Hantam Rumah Apung di Sungai Musi, Warga Panik
-
Dukung Pers Berkualitas, Gubernur Herman Deru Apresiasi Perjalanan 11 Tahun Suara.com
-
Bos Cuci Mobil di Prabumulih Tewas Tragis, Dua Karyawan Ditangkap Bawa Kabur Mobil Korban
-
Dukung Perekonomian Banyuasin, Gubernur Sumsel Luncurkan KMP Putri Leanpuri