SuaraSumsel.id - Klub sepakbola Sriwijaya FC segera diakuisisi atau diambil alih pengusaha batu bara asal Sumsel, Iwan Bomba. Suporter dari Ultras Palembang menanggapi positif keputusan akusisi ini.
Dirigen Ultras Palembang, Qusoi pun mencontohkan proses akusisi klub sepakbola luar, Chelsea dan Manchester City. "Kita juga berkaca dengan Chelsea, Manchester city yang bisa maju ketika diakusisi pengusaha Arab dan Chelsea yang diakuisisi pengusaha tajir asal Rusia," ujarnya kepada Suara.com, Kamis (10/3/2022).
Meskimendukung proses akusisi, Qusoi mengharapkan proses akusisi dengan beberapa syarat. Di antaranya mengharapkan logo dan nama Sriwijaya FC dipertahankan.
"Selain itu, SFC tetap base di Palembang. Karena SFC milik masyarakat Sumsel. Ini klub besar, punya sejarah, prestasi SFC bagus," ujar Qusoi.
Proses akusisi atau pengambil alih SFC dinilai sebagai keharusan mengingat situasi pandemi COVID-19 saat ini. "Kita butuh orang-orang yang mampu untuk backup SFC, kalau cuma sponsor aja itu susah. Tetapi, Kejelasan draft akuisisi itu harus transparan," harap dia.
"Kalau kita pakai gaya lama yang bersandar ke sponsor, tahu sendiri kan sponsor sekarang apalagi di masa pandemi, siapa yang mau mendanai saat ini," tambah Qusoi.
Ia pun masih mempertanyakan besaran akusisi yang dilakukan pengusaha Iwan Bomba ini. "Sebaiknya persentase 50%:50%. Sriwijaya FC ini miliknya masyarakat Sumsel," imbuhnya.
Qusoi berpendapat persaingan Sriwijaya FC sudah sangat berat, pada liga 2 tahun 2022, Sriwijaya FC bakal sulit."Rans FC sudah duluan masuk ke liga 1. AHA FC pastinya ikut juga, mereka belajar banyak dengan Rans," ucapnya.
Ketika ditanya sosok pelatih yang disarankan oleh suporter, muncul sejumlah nama yang sudah tidak asing bagi Sriwijaya FC.
Baca Juga: Bakal Diakuisisi Pengusaha Batu Bara asal Sumsel Iwan Bomba, Nama Sriwijaya FC Tetap Dipertahankan
"Untuk pelatih nanti kalau tetap Nil Maizar kami dukung. Kas Hartadi dan Rahmat Darmawan juga kami dukung, mereka berdua itu punya sejarah panjang di SFC. Mereka akan tahu pemilihan pemain-pemain yang tepat bagi klub Sriwijaya FC," pungkasnya.
Kontributor: Melati Putri Arsika
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Bola Malam Ini, Ada Barcelona vs Galatasaray, Vitesse vs Roma hingga Norwich vs Chelsea
-
Main Penuh Lawan Sporting, Guardiola Sanjung Bek Muda Manchester City CJ Egan-Riley
-
Tampil Solid di Pertahanan Man City, Egan-Riley Dipuji Guardiola
-
Hasil Bola Tadi Malam: Real Madrid Singkirkan PSG, Man City Perkasa, Lyon Hajar Porto
-
Hasil Manchester City vs Sporting Lisbon: Imbang 0-0, The Citizen ke Perempat Final
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
7 Foundation Matte untuk Hasil Natural yang Gak Bikin Wajah Terlihat Flat
-
7 Bedak Tabur dengan Kandungan Skincare untuk Kulit Tetap Lembap dan Bebas Kusam
-
9 Bedak Tabur Murah di Indomaret untuk Kulit Berminyak, Dipakai MUA Profesional
-
10 Game Balap Mobil Terbaik 2026 untuk HP Spek Rendah, Grafis Halus Tanpa Lag
-
Kondisi Terkini Banjir OKU Timur: Warga Terima Sembako dan Janji Benih Padi