SuaraSumsel.id - Instagram menguji coba fitur Subscriptions pada sepuluh kreator konten di Amerika Serikat sehingga mereka dapat menghasilkan uang dari aplikasi tersebut.
Kreator konten dapat memilih tarif mereka sendiri. Ada delapan harga yang dapat dipilih, mulai dari 0,99 dolar AS (sekitar Rp14 ribu) hingga 99,9 dolar AS (sekitar Rp1,4 juta) tergantung terhadap konten dibuat.
"Sama dengan semua Meta, kami tidak akan mengambil pendapatan setidaknya sampai tahun 2023. Tujuan utama kami membantu para kreator konten mendapatkan penghasilan," kata Co-Head of Product Instagram Ashley Yuki seperti melansir ANTARA.
Pada aplikasi ini, kreator konten dapat menawarkan akses berbayar kepada para pengikut mereka untuk dapat menonton video Instagram Live dan Stories secara eksklusif.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 20 Januari 2022, Berikut Daerah di Sumsel Bakal Hujan
Pengguna akan dapat mengakses konten khusus pelanggan. Mereka juga akan diberi tahu tentang siaran eksklusif sehingga mereka dapat berinteraksi lebih jauh dengan kreator konten karena jumlah penonton yang lebih sedikit.
Stories khusus pelanggan akan ditandai dengan cincin berwarna ungu.
Konten kreator membagikan hal-hal seperti konten di balik layar, jajak pendapat khusus, dan masih banyak lagi. Lencana pelanggan juga akan berwarna ungu sehingga tampak menonjol saat menulis komentar di konten yang dibagikan untuk publik.
Kreator konten bisa mengakses total taksiran penghasilan mereka. Mereka tidak dapat mengekspor daftar pelanggan atau data apapun.
Instagram berharap dapat membuat alat yang memungkinkan kreator konten terhubung dengan pelanggan di luar platform.
Baca Juga: Pabrik Karet Sumsel Impor Bokar, Gubernur Herman Deru Kaitkan Perda Alih Fungsi Lahan
Pengguna yang ingin mendaftar untuk berlangganan kreator konten favorit, dapat melakukannya melalui pembelian dalam aplikasi di iOS dan Android. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Tak Respons soal Penundaan Pengangkatan CPNS, Instagram Gibran Digeruduk: Seribut Ini Nggak Dengar?
-
Sesumbar ke Komikus yang Mengkritiknya, Ini Deretan Konten Kreator yang Di-invest Deddy Corbuzier
-
Lantunkan Lagu Iclik Cinta Berlatar Makam Bung Karno, Akun IG Mala Agatha Diserang Netizen
-
Instagram Garap Fitur Community Chat ala Discord, Bisa Tampung Obrolan 250 Orang
-
Benarkah Robot Vakum Lantai Bisa Gantikan Peran ART di Rumah? Ini Kesaksian Konten Kreator
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Waktu Imsak dan Buka Puasa di Palembang, Lubuklinggau, Prabumulih dan Pagar Alam 13 Maret 2025
-
Kapal Bermuatan Batu Bara Hantam Rumah Apung di Sungai Musi, Warga Panik
-
Dukung Pers Berkualitas, Gubernur Herman Deru Apresiasi Perjalanan 11 Tahun Suara.com
-
Bos Cuci Mobil di Prabumulih Tewas Tragis, Dua Karyawan Ditangkap Bawa Kabur Mobil Korban
-
Dukung Perekonomian Banyuasin, Gubernur Sumsel Luncurkan KMP Putri Leanpuri