SuaraSumsel.id - Menjelang libur natal dan tahun baru 2022, Dinas Kesehatan Kota Palembang, mengungkapkan jika kasus COVID-19 terkendali.
Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Palembang Yudhi Setiawan menjelaskan berdasarkan data per 2 Desember 2021 angka kasus terkonfirmasi positif hanya dua atau menjadi 30.398 kasus dan sebelumnya tidak ada atau nihil.
"Dengan mendorong masyarakat menerapkan protokol kesehatan atau prokes seperti selalu menggunakan, masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan mengurangi mobilitas serta penerapan PPKM level 3, lonjakan kasus COVID-19 yang dikhawatirkan terjadi pada momentum libur panjang akhir tahun bisa dihindari, katanya.
Meskipun kasus penularan COVID-19 melandai atau bisa dikendalikan, pihaknya terus berupaya melakukan tindakan antisipasi dengan selalu mengimbau masyarakat selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, serta menerapkan prokes secara ketat.
Selain itu, pihaknya juga berupaya meningkatkan kesiapan tenaga medis dan ruang pelayanan COVID-19 di rumah sakit milik pemerintah dan swasta.
Ruang pelayanan dan tempat tidur untuk pasien terinfeksi virus corona tersedia cukup banyak, dari 18 rumah sakit penyelenggara pelayanan COVID-19 di Palembang tersedia 727 tempat tidur.
Melalui upaya tersebut diharapkan masyarakat lebih meningkatkan kewaspadaan dari penularan COVID-19 dan tim medis rumah sakit selalu siaga membantu menyembuhkan masyarakat jika terinfeksi virus corona jenis baru itu, ujar Yudi. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Destinasi Wisata Lawang Borotan Viral, Kotor Dipenuhi Coretan
-
Alami Peningkatan Kasus COVID-19, DIY Akan Lakukan Penyekatan Perbatasan Saat Nataru
-
Peraturan Sekolah Tidak Libur Saat Natal dan Tahun Baru 2022
-
Pemkot Jogja Minta Pedagang Tak Layani Wisatawan yang Urung Terskrining Covid-19
-
Aturan Menyambut Natal dan Tahun Baru 2022 Saat PPKM
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
7 Cushion Vegan dan Cruelty Free, Cantik Tanpa Rasa Bersalah
-
Bikin Geger Penumpang, Batik Air Angkat Bicara soal Pramugari Gadungan Asal Palembang
-
Capaian Gemilang SEA Games 2025, Presiden Prabowo Beri Bonus Atlet lewat Kemenpora dan BRI
-
Tarif Baru Penerbangan Perintis Susi Air 2026, Rute Pagar Alam-Palembang Mulai Rp365 Ribuan
-
Air Naik Saat Warga Terlelap, 7 Fakta Banjir Rendam Empat Desa di OKU Timur