Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 21 November 2021 | 06:25 WIB
Nathalie Holscher, Putri Delina. [Instagram]

SuaraSumsel.id - Putri Delina blak-blakan mengaku lebih memilih memberikan kebutuhan pokok ketimbang uang kepada adik sambungnya, Bintang.

Hal ini menurut Putri akan lebih berarti bagi kebutuhan adik sambungnya tersebut. Meski yang selalu diminta ialah uang.

"Bukan Putri gak percaya, tapi kan inisiatif Putri ini, ya udah kebutuhan apa, ya Putri beliin," kata Youtube channel Trans TV Official dalam acara Rumpi No Secret, Sabtu (20/11/2021).

Menyikapi video yang viral mengenai kondisi adik sambungnya tersebut, Putri Delina berusaha memberikan konfirmasi. Menurut Putri, ayahnya tidak melarang dirinya bertemu dengan adik sulungnya tersebut.

Baca Juga: Pertamina Sebut 99 Titik SPBU Gunakan Listrik Surya, Juga Ada di Sumsel

"Nggak ada (Sule), sama sekali (larangan ketemu Bintang), bahkan kalau untuk melarang, tentu sudah lama banget," ujarnya pada acara yang sama.

Putri Delina. (Youtube/TransTVOfficial)

Menurut dia, Teddy, ayah sambungnya itu malah selalu mengajak bertemu di luar rumahnya. Hal tersebut, membuat Putri Delina bahkan tidak mengetahui rumah asli Teddy.

"Kasih bantuan, Putri selalu kasih bantuan juga, cuman itu kendalanya Om selalu minta ketemunya di luar gitu, jadi nggak pernah ke rumahnya. Bahkan Putri gak tahu sama sekali itu rumahnya di mana. Sedih banget, bahkan Putri tahu alamatnya itu dari orang," ujar Putri Delina lagi.

Dalam unggahannya, Delina pun memperlihatkan bagaimana ia mencintai adik sambungnya tersebut.

Baca Juga: Sah! UMP Sumsel Tahun 2022 Sebesar Rp3,144 Juta

Load More