SuaraSumsel.id - Hari Kamis menjadi hari yang dinilai memiliki keutamaan dalam beribadah. Karena hari Kamis dinilai sebagai hari dibukakan amal ibadah dan pahala.
Melansir Suara.com, Nabi SAW yang diiriwayatkan oleh Imam Tirmidzi, An-Nasai, Ibnu Majah, dan Imam Ahmad mengatakan Rosullah sangat antusias berpuasa di Senin dan Kamis. Berikut bacaan niat puasa Senin-Kamis sekaligus keutamaannya.
Niat Puasa Senin
"Nawaitu shauma yaumal itsnaini sunnatan lillahi taa'ala,"
Baca Juga: Kematian Anak Sumsel Terpapar COVID-19 Tinggi, Ketua IDAI: Orang Tua Abai Prokes
Artinya: "Saya niat puasa sunnah hari Senin, sunnah karena Allah Taala."
Niat Puasa Kamis
"Nawaitu shauma yaumal khomiisi sunnatan lillahi ta'ala,"
Artinya: "Saya niat puasa sunnah hari Kamis, sunnah karena Allah Taala."
Doa Berbuka Puasa
Baca Juga: Capaian Vaksinasi COVID-19 Sumsel: Dosis Satu 29 Persen, Dosis Dua 16 Persen
Doa berbuka puasa ini diriwayatkan oleh Abu Daud. Adapun bacaannya sebagai berikut.
"Dzahabazh zhoma-u wabtallatil 'uruuqu wa tsabatal ajru insya Allah,"
Artinya: “Rasa haus telah hilang dan urat-urat telah basah, dan pahala telah ditetapkan insya Allah.”
Selain doa di atas, ada juga doa berbuka puasa lainnya yang berbunyi berikut ini.
"Allahumma laka shumtu wa'ala rizqika afthortu,"
Artinya: “Ya Allah, kepada-Mu aku berpuasa dan kepada-Mu aku berbuka”
Sebelum berpuasa sebaiknya membaca doa niat.
Adapun keutamaan puasa Senin-Kamis, simak baik-baik.
1. Hari Kelahiran Rasulullah SAW
Hari Senin adalah hari kelahiran Rasulullah SAW. Oleh karena itu, disunahkan seluruh umat muslim melakukan ibadah puasa pada hari tersebut, diikuti dengan amalan baik, seperti shalawat, berdzikir, dan membaca alquran.
2. Dibukakan Pintu Surga
Keutamaan puasa Senin-Kamis yang paling dahsyat, ialah dibuka pintu surga. Hal tersebut tercantum juga dalam hadis yang diriwayatkan Imam muslim, yang bersumber dari Abi Hurairah.
Setiap hamba yang menjauhi syirik pada Allah meski sedikit pun maka akan dosanya akan diampuni (pada hari tersebut) kecuali bagi seseorang yang mempunyai pertengkaran/permusuhan antara diri dan saudaranya.
3, Hari Diangkatnya Amal
Senin dan Kamis adalah hari di mana dilaporkan amalan manusia kepada Allah SWT. Oleh karena itu, pada dua hari tersebut dianjurkan berpuasa sunah.
Imam Tirmidzi meriwayatkan hadis bersumber dari Abi Hurairah, yang berbunyi sebagai berikut.
“Berbagai amalan dilaporkan (kepada Allah) pada hari Senin Kamis, maka aku suka apabila amalanku dilaporkan kala aku sedang menjalankan ibadah puasa.”
Ini niat puasa Senin-Kamis sekaligus keutamaannya. [Ulil Azmi]
Berita Terkait
-
Bacaan Niat Sholat Dhuha dan Keutamaannya
-
Niat Puasa Senin-Kamis, Lengkap dengan Keutamaan dan Cara Mengerjakannya
-
Kapan Puasa Asyura 2024? Jadwalnya Minggu Depan, Ini Bacaan Niat, Hadits, Keutamaan dan Tata Caranya
-
Besok Puasa Tarwiyah 2024, Bagaimana Bacaan Niat dan Kapan Waktu Terbaik Membacanya?
-
Niat Puasa Tarwiyah 15 Juni 2024, Simak Bacaan, Waktu Terbaik Membaca dan Keutamaannya
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Quick Count Pilkada Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul 73 Persen
-
Viral TPS di Ogan Ilir Dekorasi Ala Kondangan, Warga Serasa Hadir di Pesta
-
Update Real-Time! Cek Hasil Hitung Cepat Pilkada Sumsel 2024 Situs Resmi KPU
-
Meriahkan Akhir Tahun! Wyndham Opi Gelar Lighting Ceremony Season of Gift & Feast
-
BI Sumsel Latih 228 Pelajar dan Guru Jadi Ahli Konten Digital: Siap Edukasi