SuaraSumsel.id - Entah apakah ini sebuah kebetulan atau bukan. Saat kasus donasi Akidi Tio tengah menjadi perhatian publik, lalu muncul sebuah foto memperlihatkan Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Eko Indra Heri saat berada di makam Akidi Tio.
Foto tersebut kemudian beredar sejak Minggu (8/8/2021). Dari penampakan foto, terlihat Kapolda Sumatera Selatan berdiri di atas dua makam besar dengan batu nisan yang besar. Disebut makam tersebut ialah makam Akidi Tio dan istri. Makam tersebut berada di TPU Talang Kerikil.
Posisi fotonya pun tampaknya seolah ingin difoto atau mendokumentasikan momen tersebut. Tampak Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Eko Indra Heri menggunakan pakaian olahraga yang sangat kasual.
Kapolda pun tampak menggunakan topi hitam.
Baca Juga: Penampakan Bangunan Makam Akidi Tio di Talang Kerikil Palembang
Lokasi di pemakaman Akidi Tio, berada di Talang Kerikil, kawasan makam yang memang dominan terdapat makam marga Tionghoa di Palembang, Sumatera Selatan.
Belum usai kegaduhan donasi Akidi Tio, lalu muncul foto Kapolda Sumatera Selatan, berada di makamnnya. Kapolda SUmatera Selatan sendiri mengakui jika dia kenal dengan Akidi Tio saat di Langsa, Aceh,
Pengenalanan tersebut karena Kapolda Sumatera Selatan pernah bertugas di Aceh, sekaligus Akidi Tio dikenal sebagai pengusaha kecap dan minuman limun di provinsi tersebut.
Foto Kapolda Sumatera Selatan yang berada di makam Akidi Tio pun memantik pertanyaan. Apakah foto tersebut sengaja disebar atau tidak sengaja tersebar karena kapolda Sumatera Selatan tidak mengingatkan jajarannya yang berada di sekitarnya untuk tidak membagikan momen tersebut.
Berdasarkan informasi dari Kabid Humas Polda Sumatera Selatan, Kombes Supriyadi, Kapolda Sumatera Selatan tidak sengaja ke lokasi pemakaman tersebut.
Baca Juga: Lanal Palembang Gagalkan Penyelundupan 55.032 Benih Lobster Seharga Rp 8 Miliar
Ia ke sana, karena bertepatan dengan olahraga yang menjadi rutinitas yang dilakukan Kapolda.
Tag
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
Terkini
-
UMKM Palembang Naik Kelas, Kini Produknya Jadi Suvenir Penerbangan Garuda
-
Usai Fitrianti Ditahan, Harnojoyo Diperiksa Kejaksaan: Dugaan Korupsi Apa?
-
Lepas Kemeriahan Lebaran, Emas Digadai Warga Palembang untuk Sekolah Anak
-
Harga Emas Tinggi Dorong Warga Palembang Ramai Gadai untuk Biaya Sekolah
-
Rp10 Juta Sesuku, Harga Emas Perhiasan Palembang Cetak Rekor Usai Lebaran