Video sang ibu menangis histeris di bandara itu langsung menuai beragam pendapat dari warganet.
Banyak masyarakat yang mengkritik pihak bandara yang tidak membantu hingga aturan PPKM Darurat yang mewajibkan vaksin dan PCR.
"Astaga, masa gak ada solusi dari pihak bandara. Rasa perikemanusiaan sudah tidak ada. Oh Tanah Airku," komen warganet.
"Lo lo katanya di bandara disediakan vaksin gratis. Masak segitu banyak petugas gak ada yang ngasih solusi, pikirannya pada gimana sih," kritik warganet.
"Indonesia oh Indonesia. Kita yang vaksin 1 dan 2 juga harus swab dan sebagainya, terus? Hanya Tuhan yang tahu, semakin kesini semakin aneh," tulis warganet.
"Ya Allah teganya cuma gak divaksin aja segitunya," tambah yang lain.
"Ya Allah sakit banget aku mendengar jeritan ibu ini, ya Allah kuatkanlah ibu ini kasihan," doa warganet.
Kendati demikian, ada juga yang memberikan pembelaan mengenai kebijakan pemerintah itu. Apalagi, situasi kasus Covid-19 di Indonesia sedang mengganas.
"Banyak orang yang komen kalau ibu ini dipersulit tanpa melihat lonjakan kasus covid, apalagi saat ini ada varian baru yang cepat menyebar," ingat warganet.
Baca Juga: Jangan Ragu Divaksin, Studi Sebut Sinovac 83 Persen Cegah Covid-19 Bergejala
"Orang kurang literasi lagi tantrum check. Pergi pas PPKM Darurat emang harus pakai kartu vaksin," komen yang lain.
"Mau nyalahin tapi kasihan ibu ini. Padahal sudah jelas peraturan selama ini, apalagi saat PPKM. Kalau mau terbang harus ada lampiran tujuan penerbangan," jelas warganet.
"Inilah salah satu fungsi penting vaksin. Jadi jangan salahkan pemerintah jika punya aturan ketat buat negara, kita sudah diberikan vaksin gratis," pesan warganet.
Hingga berita ini disusun, Suara.com masih berusaha mencari konfirmasi atau klarifikasi terkait tempat dan kronologi peristiwa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Tingkatkan Akses Pembiayaan UMKM Lewat KUR Mikro dan Kecil
-
Aturan Baru Solar Subsidi di Palembang: 14 SPBU Hanya Buka Jam Malam, 4 Langsung Ditutup
-
Rezeki Online Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Masuk ke Dompet Digital
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian