SuaraSumsel.id - Memasuki tahun ajaran baru, proses belajar tatap muka di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan (Sumsel) akan segera digelar.
Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, segera membentuk tim Satgas COVID-19 di seluruh sekolah di daerah setempat saat proses belajar tatap muka digelar.
Kepala Dinas Pendidikan Ogan Komering Ulu (OKU), Teddy Melwansyah menjelaskan pembentukan satgas sekolah ini sebagai salah satu syarat proses belajar tatap muka yang akan digelar pada tahun ajaran baru nanti.
Tugas pokok tim Satgas COVID-19 yaitu memastikan seluruh anak didik dan pengajar yang ada di OKU agar mematuhi protokol kesehatan (prokes) saat proses belajar mengajar.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Tutup 116 Tempat Usaha di Makassar
"Jika ada siswa yang berkerumun di satu titik di lingkungan sekolah, maka bisa langsung mereka tegur. Begitu juga kalau ada yang lupa memakai masker dan malas cuci tangan akan diminta agar patuh terhadap prokes," tegasnya, Kamis (1/7/2021) dilansir dari ANTARA.
Selain itu, tim satgas ini juga diwajibkan melakukan kerjasama dengan pihak Puskesmas di wilayah masing-masing untuk memantau suhu tubuh siswa.
"Sehingga kalau nanti ada siswa yang suhu tubuhnya tinggi atau demam, batuk-batuk serta flu, maka bisa langsung dibawa berobat ke Puskesmas terdekat," ujarnya.
Ditambah lagi, kata Teddy, setiap sekolah yang ada di OKU juga saat ini telah menyediakan ruang khusus untuk mengisolasi siswa yang memiliki gejala COVID-19.
Menurut dia, dengan seluruh persiapan ini dapat dipastikan Kabupaten OKU sudah siap menggelar proses belajar tatap muka di sekolah.
Baca Juga: UPDATE: 89 Santri Ponpes Bina Madani Bogor Sembuh dari Corona
"Namun, untuk kepastiannya kami masih menunggu intruksi dari pemerintah pusat dan Gubernur Sumsel, Herman Deru," ujar Teddy. (ANTARA)
Berita Terkait
-
KPK Panggil Sederet Anggota DPRD Kabupaten OKU dalam Kasus Korupsi di Dinas PUPR
-
KPK Ungkap Lokasi yang Digeledah dalam Kasus OKU, Ada Rumah Dinas Bupati Hingga Kantor DPRD
-
Usut Skandal Suap Anggota DPRD-Kadis PUPR, Eks Penjabat Bupati OKU Diperiksa KPK
-
KPK Sikat Anggota DPRD OKU: Jatah Proyek PUPR Jadi Bancakan?
-
Duduk Perkara Korupsi Berjamaah di OKU: 3 Anggota DPRD Jadi Tersangka Usai Tagih Fee Jelang Lebaran
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Deklarasi Damai PSU Empat Lawang Ricuh? Paslon HBA-Henny Dihadang Masuk
-
Kejutan Rabu Malam! Dapatkan Dana Kaget Gratis dari Aplikasi DANA 16 April 2025
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?