SuaraSumsel.id - Paket menu BTS Meal McDonalds yang merupakan kolaborasi dengan grup band Korea, BTS, kini menjadi rebutan. Pada hari pertama peluncurannya pun, paket ini menjadi rebutan hingga terjadi kerumunan ojek online atau ojol.
Terlebih, paket itu merupakan limited edition dan hanya tersedia selama satu bulan. Namun tahukah Anda, berapa kalori dalam makanan yang diproduksi makanan cepat saji yang tengah digandrungi ini.
Melansir dari laman resmi McDonald's, setiap empat buah nugget dari produk mereka mengandung 170 kalori. Sementara dalam BTS Meal ada sembilan nugget yang berarti jumlahnya menjadi sekitar 382 kalori.
Sementara kentang goreng medium mengandung 350 kalori dan segelas minuman soda ukuran 355 mililiter mengandung sekitar 140 kalori. Total, jumlah kalori yang Anda santap dalam satu paket menu tersebut adalah 872 kalori. Ini belum ditambah dengan kalori dari saus spesial yang termasuk dalam paket tersebut, ya
Baca Juga: Deteksi Karhutla, Polda Sumsel Bentuk Tim Drone Squad di Tingkat Polsek
Ahli nutrisi Dr. dr. Tan Shot Yen mengatakan, dengan menyantap satu paket BTS Meal maka seseorang telah mengalami kenaikan kalori dalam tubuhnya, mirip menggabungan dua waktu makan.
"Itu setara dengan sarapan plus makan siang. Kalori, lho, ya. Kualitas? Jangan ditanya!" kata dokter Tan dihubungi suara.com, Jumat (11/6/2021).
Ia menambahkan dalam komposisi fast food memang bisa saja tetap ada karbohidrat, protein, dan lemak sebagai sumber nutrisi yang dibutuhkan tubuh, namun semua bukan dengan kualitas yang sehat.
Meski kalori yang terkandung mencapai dua kali lipat dari porsi sekali makan, masalah mengonsumsi fast food bukan hanya tentang bertambahnya berat badan.
"Tapi ada rentetan masalah hormonal dan reaksi metabolisme. Dan jujur aja, sekali makan ya memang nggak akan bikin besok gemuk. Tapi justru merasa "nggak apa-apa" itulah yang akan menyulut ketagihan berikutnya," ucap dokter Tan.
Baca Juga: 4.451 Hektar Kawasan Pemukiman di Sumsel Kategori Kumuh
Sumber: Suara.com
Berita Terkait
-
Efisiensi Ala Manchester United: Kantin Ditutup, Makan Siang Gratis Dihapus
-
Pandu Sjahrir Makin Santer jadi Bos Danantara, Muliaman D Hadad Disingkirkan?
-
Mengapa Program Makan Siang Bergizi di Sekolah Jepang Berhasil? Deretan Pelajaran Berharga untuk MBG di Indonesia
-
Makan Siang Bergizi di Sekolah Jepang Tak Gratis, Segini Biaya yang Harus Dikeluarkan Orang Tua
-
Gagas Makan Siang Gratis, Prabowo Perjuangkan Sejak 18 Tahun Lalu
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?
-
Trafik Data Indosat di Sumsel Melesat Saat Lebaran, Kinerja Jaringan Terjaga
-
Momen Haru 305 Lansia Indralaya Resmi Diwisuda, Ini Kisah di Baliknya