SuaraSumsel.id - Kecelakan maut terjadi di Kabupaten Musi Banyuasin, tempatnya di ruas Jalan Lintas Timur Palembang - Jambi KM 214 Desa Senawar Kecamatan, Bayu Lencir, Musi Banyuasin, yakni sekitar tikungan Harmoko, Kamis (27/5/2021)
Akibat kecelakaan tersebut, 4 penumpang tewas di lokasi kejadian. Keempat penumpang tersebut yakni Doya Aprilia (28) warga Batu Sangka Paya Kumbu Sumatera Barat yang mengalami luka robek kaki kiri, luka robek tangan kiri dan luka robek di kepala.
Lalu korban AZH (9) warga Koto Solok Sumatera Barat yang mengalami luka robek kaki kiri dan kanan, luka robek selangkangan sebelah kanan, luka robek lipis kiri dan keluar darah telinga.
Korban NF (7) warga Kota Tanggerang yang mengalami luka robek tanggan sebelah kiri, luka robek kening dan keluar darah dari hidung.
Terakhir korban HHS (11) warga Kecamatan Harau Sumatera Barat yang mengalami luka robek lipis kiri, luka robek pinggang sebelah kanan, luka lebam dada kiri dan kanan serta keluar darah dari hidung dan telinga.
Direktur Polisi Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumsel Kombes Pol Cornelis Ferdinand Hotman Sirait, bus AKAP jenis Marcedez Benz dengan Nopol B 7314 NGA melaju dari arah Jambi ke arah Palembang.
"Sampai di lokasi kejadian, mobil dengan 33 penumpang tersebut menikung ke kanan menurun ke arah Palembang dengan kecepatan tinggi," ujar dia.
Akibatnya, mobil yang dikendarai AN hilang kendali lalu keluar jalur dan terbalik sebelah kiri.
"Kejadian itu menyebabkan 4 orang meninggal dunia, 4 orang luka berat dan 8 orang luka ringan," kata dia.
Baca Juga: Elektabilitas Partai di Sumsel: PDIP dan Golkar Bersaing Ketat, Disusul Gerindra
Sedangkan sang sopir yakni AN, usai kejadian melarikan diri dan hingga kini masih dalam pengejaran petugas.
"Pengemudi melarikan diri, saat ini sedang dicari oleh personil Unit Laka dan personil Polsek Bayung Lencir," tandas dia.
Kontributor: Andika
Berita Terkait
-
Terobos Lampu Merah, Bus Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas
-
Jalanan Sepi, Mobil Avanza Terjun Bebas ke Jurang di Cisolok Sukabumi
-
Dianggap Lalai, Pengemudi Bus Kramat Jati Ditetapkan Menjadi Tersangka
-
Keluarga Korban Kecelakaan Bus Kramat Jati Datangi Rumah Sakit di Sidoarjo
-
Cerita Yani Sang Kernet, Sebelum Bus Kramat Jati Terjun Bebas Dari Tol Sumo
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Rezeki Online Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Masuk ke Dompet Digital
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian
-
Minat Investasi Melonjak 66,8%, Tabungan Emas Holding UMi BRI Melejit hingga 13,7 Ton
-
6 Mobil Bekas untuk Tampil Keren tanpa Biaya Modifikasi Mahal bagi Anak Muda