Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 02 Mei 2021 | 20:49 WIB
Wisma Atlet Palembang [ANTARA] Tempat Tidur Rumah Sakit Berisi 65 Persen, Sumsel Siapkan Wisma Atlet Lagi

Keterisian rumah sakit harusnya di bawah 50 persen sehingga pasien-pasien baru tetap dapat diterima dan proses perawatan (treatment) berjalan maksimal agar tingkat kematian menurun.

"Tingkat kematian nasional 2,7 persen, sedangkan Sumsel 4,7 persen dan itu termasuk tinggi," kata dia.

Ia juga mengimbau 17 kepala daerah di Sumsel terus memantau perkembangan empat indikator COVID-19, yakni kasus aktif, angka kesembuhan, angka kematian, dan keterisian rumah sakit (BOR).

Diharapkan masing-masing pemda dengan forkopimda dapat menekan laju penularan COVID-19 dengan mengendalikan aktifitas masyarakat yang meningkat jelang Idul Fitri 1442 H. (ANTARA)

Baca Juga: Walhi Sumsel Menilai Munarman Dikriminalisasi Pakai UU Terorisme

Load More