
SuaraSumsel.id - Ustaz Abdul Somad resmi berstatus duda sejak Desember 2019 lalu. Ia menceraikan istrinya bernama Mellya Juniarti.
Namun kekinian, Ustaz Abdul Somad alias UAS disebut-sebut sedang mencari jodoh. Hal itu ia unggah di media sosial Instagram miliknya @ustadzabdulsomad_official.
Pada video berdurasi singkat tersebut, dia terlihat Ustaz Abdul Somad duduk bersama pendakwah Habib Geys as-Saqqaf. Mereka saling menyuapi atau memberikan makanan.
Sambil menyantap makanan bersama, keakraban keduanya beralih ke topik seputar jodoh.
Baca Juga: UAS Batal Resmikan Masjid Terapung, Destinasi Baru Pesisir Selatan
Dilansir dari Hops.id, pendakwah Habib Geys as-Saqqaf tersebut bicara mengenai kedudukan UAS di mata umat. Dia menilai, siapapun yang mencintai UAS, maka mereka mencintai ulama lainnya. Namun, jika yang terjadi justru sebaliknya, maka mereka sama saja membenci ulama lainnya.
“Siapa yang mencintai beliau (UAS), mencintai kami para habaib. Siapa yang benci kepada beliau, berarti benci juga kepada kami para habaib,” ujar Habib Geys as-Saqqaf, dikutip Minggu (7/2/2021).
Tak lama setelahnya, Habib Geys kemudian bertutur, betapa hebatnya sosok UAS di matanya. Selain memiliki keilmuan tinggi, kata dia, UAS juga memiliki kepribadian yang baik dan terpuji.
Itulah mengapa, melalui video tersebut, dia berusaha mempromosikan UAS kepada perempuan lajang yang hendak mencari jodoh. Namun, syaratnya tidak mudah.
Perempuan yang mau menjadi istri UAS harus berparas cantik, bersih, dan pandai membaca Alquran.
Baca Juga: Singgung Banyak Bencana, UAS: Itu Sebab dari Perbuatan Kita
Menariknya, saat Habib Geys as-Saqqaf menyampaikan syarat-syarat tersebut, UAS yang duduk di sampingnya hanya memberikan senyum. Banyak warganet yang menilai, sosok berdarah Sumatera Utara itu sejatinya sedang menggelar sayembara.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Baim Wong 3 Kali Jatuhkan Talak Cerai ke Paula Verhoeven, Apa Masih Bisa Rujuk?
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Viral Velocity di Makam, Begini Adab Ziarah Menurut UAS
-
Ustaz Abdul Somad Ikut Komentari Hilangnya Daging Rendang Willie Salim
-
Apa Hukumnya Jika Terlambat Salat Idul Fitri? Ustaz Abdul Somad Bilang Begini
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
Pilihan
-
TNI AL Minta Utang BBM Rp3,2 Triliun di Pertamina Diikhlaskan, Bahlil: Kita Kaji
-
Kenakan Ikat Kepala Warna Hitam di Sidang Mediasi Ijazah, Penggugat Minta Jokowi Hadir
-
PPDB Sebentar Lagi, Ini 5 Rekomendasi SMP Negeri Favorit di Pekanbaru
-
5 Rekomendasi Mobil Murah Pajak Terjangkau, Harga Rp 100 Jutaan Saja!
-
4 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Memori 512 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Sinergi PTBA dan Masyarakat Hijaukan Lingkungan dalam Aksi Penanaman Pohon
-
Breaking News! 3 Tahanan Kabur Usai Sidang di Pagaralam, 2 Masih Berkeliaran
-
Alfamart Hadirkan Baby Milk Fair: Diskon Susu dan Kesempatan Menang Rp1,5 Juta
-
Tunggu Tubang: Penjaga Padi Lokal Semende di Tengah Ancaman Krisis Iklim
-
Dana Kaget Tiba Lagi, Cek Aplikasi DANA Sekarang dan Dapatkan Saldo Gratis