SuaraSumsel.id - Pendaftaran ajang pencarian bakat Bintang Suara akan segera ditutup. Maka, ayo warga Jawa Tengah segera daftar.
Bintang Suara akan ditutup pada 31 Januari 2021 mendatang. Buat kamu yang ingin menyalurkan bakat tarik suara, terutama di musik dangdut, ajang ini tentunya akan menjadi kesempatan untuk bisa masuk rekaman.
Pemenang Bintang Suara yang digelar Suara.com bekerja sama dengan Media Musik Proaktif tersebut akan masuk dapur rekaman.
Sejak dibukanya pendaftaran Bintang Suara mulai 20 Desember 2020, berbagai apresiasi disampaikan langsung dari kalangan selebritas, penyanyi dangdut, bahkan juga kepala daerah, mulai bupati, wali kota hingga gubernur dan juga menteri.
Apresiasi positif disampaikan tokoh-tokoh tersebut, lantaran Bintang Suara merupakan ajang kompetisi dangdut yang kali pertama digelar media online di Indonesia.
Berangkat dari keinginan menampilkan local hero bertalenta dari pelosok Indonesia untuk bersinar di kancah dunia musik melayu, Suara.com dengan Proaktif pun menawarkan nuansa baru dalam ajang pencarian bakat di Tahun Pandemi ini melalui sarana virtual yang terkoneksi langsung dengan calon peserta di pelosok daerah.
Tak heran, jika saat ini talenta dangdut berbakat dari seluruh penjuru tanah air, mulai dari Aceh, Sumatera, Gorontalo, Kalimantan, Sulawesi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur hingga Nusa Tenggara telah ikut beradu suara melalui rekaman yang nantinya akan dinilai oleh dewan juri.
Nah, buat kamu yang ingin mendaftar, segera saja ikuti ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Bintang Suara ini. Sebab pendaftaran bakal ditutup pada Minggu, 31 Januari 2021.
Sedangkan buat kalian yang sudah mendaftar, silakan buka situs bintangsuara.com, untuk melihat namamu sudah terdaftar atau belum. Selain itu, juga akan terlihat calon-calon bintang talenta dangdut Indonesia di masa mendatang melalui ajang Bintang Suara.
Baca Juga: Monggo Warga Solo Ikut Ajang Bintang Suara, Pendaftaran Ditutup 31 Januari
Buat kamu yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link ini untuk pendaftaran dan mengikuti instruksi yang ada.
Pendaftar tentunya wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4
Cara mendaftarnya pun tidak sulit, tinggal klik link di sini dan memenuhi semua persyaratan serta ketetntuan pendaftaran, kamu sudah berpartisipasi dalam ajang yang didukung kalangan artis hingga pejabat.
Bagi masyarakat yang ingin mengikuti ajang Bintang Suara bisa langsung menuju website https://bintang.suara.com/ dan wajib mengikuti tiga syarat ini:
1. Mengisi data pribadi lengkap
2. Mengirimkan foto close up dan full badan
3. Mengirimkan sampel vokal dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4, dll (pilih salah satu sampel suara dengan durasi maksimal 60 detik)
Kesemua syarat tersebut nantinya wajib diisi dalam form yang ada di Suara.com. Selain itu, penyelenggara menjamin kerahasiaan data calon peserta yang ingin ikut ajang kali ini.
Berita Terkait
-
Napi Kasus Sabu Rp 170 Juta, Daeng Sabil Kendalikan 171 Kg Sabu dari Lapas
-
Sandiaga Uno Berkantor di Bali, Warganet Sumsel: Kapan ke Danau Ranau, Pak?
-
Ayo Jangan Sampai Kelewat, Pendaftaran Bintang Suara Tutup Akhir Pekan Ini
-
Dulur, Lima Hari Lagi Pendaftaran Bintang Suara Ditutup, Ayo Buruan Daftar!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian
-
Minat Investasi Melonjak 66,8%, Tabungan Emas Holding UMi BRI Melejit hingga 13,7 Ton
-
6 Mobil Bekas untuk Tampil Keren tanpa Biaya Modifikasi Mahal bagi Anak Muda
-
Rezeki Digital Datang Lagi! 8 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis Kalau Kamu Cepat Klaim