SuaraSumsel.id - Peristiwa jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 juga meninggalkan duka bagi warga Palembang, Sumatera Selatan termasuk bagi manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin.
Selain menjadi manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin juga dikenal sebagai kader partai Hanura juga menjadi kelarga besar Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI).
Dalam unggahan di media sosialnya, Hendri Zainuddin mengucapkan doa bagi mantan ketua umum PB HMI Mulyadi P Tamsir.
Ia pun memanggil Mulyadi P Tamsir dengan kata adinda yang berarti adik atau orang yang lebih dimudakan usianya.
"Semoga Adinda kami di keluarga besar HMI yang juga mantan Ketum PB HMI Adinda Mulyadi P Tamsir Husnul Khotimah," kata Hendri.
Doa dilanjutkan agar adinda Mulyadi P Tamsir husnul khotimah dan dicatat sebagai meninggal syahid dalam kecelakaan penerbangan pesawat Sriwijaya Air tujuan Potianak.
"Amiin" sambungnya.
Selain mendoakan eks mantan PB HMI, Mulyadi P Tamsir, Hendri pun mendoakan sahabat seperjuangannya di fungsionaris DPP Partai Hanura.
"Semoga sahabat kami seperjuangan di Fungsionaris DPP Partai Hanura Hanura dan adinda kami di keluarga besar HMI yang juga mantan Ketum PB HMI adinda Mulyadi P Tamsir Husnul Khotimah, dan di catat sebagai meninggal Syahid dalam kecelakaan Penerbangan pesawat Sriwijaya Air tujuan pontianak.Aamiin," tulis doa lengkapnya.
Baca Juga: Menhub Pantau Langsung Posko Pencarian Pesawat Sriwijaya Jatuh di JICT 2
Selain itu, dalam daftar penumpang Sriwijaya Air Sj-182 yang hilang kontak pada Sabtu (9/1/2020) diketahui terdapat satu keluarga yang berasal dari Sumatera Selatan.
Mereka terdiri dari sepasang suami istri, Rizki Wahyud, dan Indah Halimah Putri. Sang istri, Indah Halimah Putri diketahui ialah warga Desa Sungai Pinang 2, Dusun 4 Rt 17, Kecamatan Sungai Pinang Ogan Ilir.
Indah kini tengah menetap di Pangkal Pinang.
Tidak hanya Rizki dan Indah Halimah Putri, kepergian sepasang suami istri ini juga bersama sang anak Arkana Nadhif, dan ibu Rizki, Rosi Wahyuni serta saudara sepupunya, Nabila Anjani.
Diketahui satu keluarga ini masuk dalam daftar penumpang Sriwijaya Air Sj 182 Jakarta-Pontianak yang mengalami kecelekaan di Pulau Laki kepulauan Seribu.
Diketahui, pesawat yang takeoff pukul 14.36-15.44 WIB terdeteksi Basarnas signal Distres JATC, hilang kontak pukul 14.47 WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
Rahasia Artis Korea Bikin Ombre Lips Flawless, Padahal Cuma Pakai 2 Produk
-
6 Fakta di Balik Penangkapan Onad di Rempoa, dari Barang Bukti hingga Tes Urine Istri
-
Mau Tahu Kenapa Mobil Listrik Lebih Murah Dirawat? Ini Hitungan Nyatanya
-
7 Bedak Padat dengan Coverage Tinggi, Bisa Nutupin Bekas Jerawat Tanpa Numpuk