SuaraSumsel.id - Potret bingkisan hidangan yang diberikan di sebuah acara pengajian ini mengundang decak kagum publik. Di masing-masing bingkisan yang ia sediakan, si penyelenggara pengajian menaruh segepok uang di samping makanan yang mereka sajikan.
Kontan penampakan segepok uang sebagai sajian itu membuat siapa saja yang melihatnya tergiur dan takjub.
Salah satu tradisi sejumlah masyarakat Islam di Indonesia adalah pengajian. Saat pengajian, tuan rumah akan memberikan besek atau bingkisan kepada para tamu.
Biasanya pengajian diadakan untuk memperingati dan mendoakan suatu hal. Pengajian ini juga kerap dimanfaatkan untuk menjalin tali silaturhami antar tetangga, kerabat maupun keluarga.
Baca Juga: Viral Wanita Bisa Coba Kamar Mewah Gegara Atap Bocor, Harganya Bikin Syok
Sebuah akun instagram @kulinersedaaap membagikan foto bingkisan yang cukup mengejutkan. Tak seperti biasanya, isi bingkisan tersebut sangat mewah.
"Persiapan buat tahlilan," tulis akun tersebut di caption foto unggahannya.
Di foto tersebut, nampak banyak wadah plastik berisi sejumlah makanan dan sembako. Di setiap wadah terdapat anggur, apel, minyak goreng, mi, dan biskuit.
Hal yang paling mengejutkan, di wadah plastik tersebut nampak segepok uang Rp 100 ribu yang diikat dengan karet gelang.
Segepok uang tersebut diletakkan di masing-masing wadah. Tentu saja tampilan besek pengajian isi uang segepok yang tak biasa ini menarik perhatian warganet.
Baca Juga: Tereleminasi dari Gedung Putih, Ivanka Trump Beli Rumah Mewah Rp 400 M
Hingga Kamis (17/12/2020), unggahan tersebut sudah disukai sebanyak lebih dari ratusan akun di Instagram. Sejumlah warganet pun mengomentari foto tersebut.
"Masya Allah, barakallah. Mau duitnya dong buat modal dan berbagi juga," tulis seorang warganet di kolom komentar.
Warganet lainnya turut memberi respon foto tersebut. "Bisa saya minta satu keranjang?" Tanya warganet ini berharap.
"Itu tahlilannya sultan itu kalau pakai uang segepok," komentar seorang warganet.
Namun ada juga warganet yang tak percaya dengan hal tersebut. "Mana ada yang kayak gitu? Pak Jokowi kaya juga nggak bakal kayak gitu," ucap warganet ini.
Wah, mewah juga ya besek pengajian isi uang segepok ini?
Berita Terkait
-
Silaturahmi Lebaran ke Rumah Jokowi, Adu Glamor Selvi Ananda Vs Erina Gudono dengan Tas Mewah
-
Tampilan Mewah Selvi Ananda Hadiri Open House di Istana, Tenteng Lady Dior
-
Fenomena Properti Mewah Jakarta: Hunian Kelas Atas Yang Jadi Rebutan Pasar
-
Jalan-jalan ke Mal, Kahiyang Ayu Tampil Simpel dengan Tas Ratusan Juta
-
Polisi Ringkus 21 Tersangka Pencurian Rumah Kosong, Salah Satunya ART yang Gondol Jam Seharga Rp3 M
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
Baru Kenal, Pemuda 19 Tahun Tega Cabuli Siswi SD di Hotel Melati Palembang
-
Ritel Hingga Perkebunan, Puluhan Perusahaan di Sumsel Tak Cairkan THR
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Best Issuer for Sustainable Finance 2025
-
Sanjo Palembang: Antara Modernisasi dan Warisan Leluhur, Mampukah Bertahan?
-
Lebaran Aman Bertransaksi, BRI Cegah Penipuan dan Kejahatan Siber