SuaraSumsel.id - Masyarakat yang tinggal di Jalan DR Wahidin Sudiro Husodo, Kelurahan Kemalaraja, Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) tiba-tiba heboh.
Ditemukan seorang warga bernama Christina Ernawati (35) sudah tewas di dalam kamar kosan yang ditempatinya, Rabu (25/11/2020), sekitar pukul 15.00 WIB.
Saat ditemukan pertama kali oleh pemilik kosan Hj Rahayu (60), perempuan yang kesehariannya berprofesi sales susu ini, ternyata pada posisi sujud di dalam kamar mandi.
Dari keterangan Rahayu, siang tadi sekitar pukul 14.30 WIB sehabis saalat dzuhur, ia bermaksud menemui korban guna menanyakan uang sewa kosan dan bersilaturahmi.
Baca Juga: Anak Kepergok Ngintip Orang Mandi, Ibu Malah Salahkan Jendela Tetangga
Rahayu berangkat dari rumahnya menuju kos-kosan miliknya yang berada di samping PT Telkom.
Pada saat tiba di depan kosan miliknya, Rahayu langsung mengetuk pintu kamar korban. Namun secara bersamaan Rahayu mencium bau busuk sangat menyengat dari dalam kamar.
Rahayu pun timbul kecurigaaan.
Ia langsung membuka pintu kamar secara paksa yang saat itu terkunci dari dalam.
Pada saat pintu kamar terbuka, Rahayu melihat di dalam kamar mandi korban dalam posisi terlungkup seperti sujud dengan kondisi sudah membusuk.
Baca Juga: Bisa Sebabkan Infeksi, Singkirkan 5 Barang Ini dari Kamar Mandi!
Melihat kejadian itu, Rahayu langsung berteriak meminta tolong kepada keluarga sekaligus melaporkannya ke Polsek Baturaja Timur.
Setelah mendapatkan laporan, petugas mendatangi lokasi bersama-sama dengang Tim Inafis Polres OKU dengan dibantu Tim Covid-19 OKU.
Jenazah korban pun dievakuasi ke kamar jenazah Rumah Sakit Umum Baturaja dengan protokol Covid-19.
Hasil visum menunjukkan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jasad perempuan yang telah tinggal selama lima tahun di kosan tersebut.
Diduga kuat korban meninggal dunia karena sakit. Namun untuk memastikan penyebab kematian diperlukan tindakan autopsi.
Untuk selanjutnya jenazah diserahkan kepada pihak keluarga yang sudah menunggu di kamar jenazah setelah mendapat pemberitahuan dari Bhabinkamtibmas.
(Sumselupdate)
Berita Terkait
-
Ibu-Ibu Juga Bisa Atasi Kebocoran Kamar Mandi, Ini Tips Praktis Tanpa Perlu Tunggu Suami
-
Biasa Hidup di Rumah Mewah, Fuji Dicap Apa Adanya Saat Perlihatkan Kamar Mandi Sederhana di Kampung Halaman
-
Ulasan Buku 'Dilarang Menyanyi di Kamar Mandi': Koreksi sebelum Beraksi
-
Misteri Kematian Wanita di Kamar Mandi Kos: 4 Saksi Diperiksa, Teman Pria Diduga Terlibat?
-
Toilet Kapal Pelni Diremajakan, Hasil Kolaborasi dengan Pindad
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Viral Ibu Gendong Bayi Diamankan Terkait Dugaan Money Politik di Lubuklinggau
-
BMKG Prediksi Hujan Lebat di Sumsel Saat Pilkada: Ini Daftar Terkena Dampak
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan
-
Gempa Beruntun Guncang OKU, BPBD Imbau Masyarakat Tetap Tenang
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas