SuaraSumsel.id - Video viral ini memperlihatkan temuan uang dengan jumlah yang cukup fantastik, mencapai Rp23 juta pada pekan lalu.
Kekinian, pemilik uang yang ditemukan di saluran irigasi Desa Plumbon, Limpung Kabupaten Batang Jawa Tengah, sudah diketahui.
Penemuan uang terjadi setelah banjir merendam kawasan tersebut.
Setelah banjir itulah sejumlah warga Plumbon menemukan uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu.
Videonya pun viral di media sosial setelah diunggah oleh pengelola akun Instagram @viralterkini99.
"Penemuan uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu yang berceceran di saluran irigasi. Jumlah uang yg ditemukan warga mencapai Rp 23 juta, Jumat (20/11/2020)," tulis akun tersebut dikutip Suara.com akhir pekan lalu.
Uang puluhan juta itu diduga milik almarhum Kepala Desa Tembok yang rumahnya berada tepat di atas Desa Plumbon, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Kala itu, sang anak tidak sengaja membuang uang puluhan juta tersebut saat sedang membereskan rumah.
Konon katanya, uang yang terbuang sejak 4 tahun itu mencapai Rp85 juta, ditambah dengan emas seberat 50 gram.
Baca Juga: Wakil Gubernur Sulsel Tinjau Proyek Irigasi Rp 20,5 Miliar di Wajo
Kini, sebagian harta telah ditemukan dan dikembalikan ke pihak keluarga.
Untuk uang-uang yang ditemukan oleh warga, pihak keluarga pun mengaku sudah menghiklaskannya.
Kejadian itu berawal ketika pada Kamis (19/11/2020) malam di lokasi terjadi hujan deras yang menyebabkan saluran irigasi mengalirkan air yang luar biasa banyak dan kencang.
Kemudian keesokan harinya, warga mulai menemukan uang yang berceceran di saluran irigasi tersebut.
Disiarkan Ayo Semarang-- jaringan Suara.com, Kepala Desa Plumbon Agus Arjito mebenarkan kejadian unik penemuan uang oleh warga setelah banjir.
"Kalau kejadian penemuan uang pukul 05.00 usai subuh oleh Nur Khamid. Ketika itu, ia lagi ke sawah miliknya untuk membersihkan irigasi karena semalam terjadi banjir," terang Agus Arjto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
Terkini
-
ASN Kini Lebih Mudah Punya Kendaraan, Berkat Sinergi Bank Sumsel Babel dan PT Thamrin Brothers
-
Kronologi Kematian Dosen EY di Jambi: Polisi Jadi Pelaku, Korban Ditemukan dengan Leher Membiru
-
Viral Tato Bibir Lip Blushing Bisa Bikin Merona Tanpa Lipstik, Tapi Amankah?
-
Berita Duka: Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan Azhari Wafat di RSMH Palembang
-
Sunscreen Tahan Air Susah Dibersihin? Coba Cara Ini Biar Kulit Glowing