SuaraSumsel.id - Kematian vlogger Emy Listiyani tengah menjadi buah bibir publik. Vlogger muda ini dihabisi teman kencannya sendiri dan jasadnya dibuang di semak-semak.
Jasad Emy ditemukan di semak-semak tepi Jalan Pramuka, Kelurahan Sumurrejo, Kecamatan Gunungpati, Semarang, 13 November 2020.
Kabar ini tentu saja mengejutkan bagi keluarga Emy Listiyani. Apalagi, Desember nanti, perempuan 26 tahun ini akan mengakhiri masa lajangnya.
Setelah beberapa hari, polisi akhirnya berhasil mengungkap pembunuh Emy Listiyani. Pelaku adalah Agus Subakti (36).
Baca Juga: Usai Dihabisi, Vlogger Emy Listiyani Dibuang di Pinggir Jalan
Rupanya, Agus tega membuntuh Emy Listiyani karena ada masalah utang piutang sebesar Rp 11 juta.
Hal itu disampaikan Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Auliansyah Lubis dalam konfrensi pers di Mapolestabes Semarang, Jumat (20/11/2020).
Menurut Auliansyah, Emy Listiyani dengan Agus sudah berteman cukup lama. Bahkan mereka memiliki hubungan spesial, atau bahasa zaman sekarang TTM (teman tapi mesra).
"Jadi EL menagih uang atau menagih utang kepada AS, tapi AS tidak memiliki uang. Karena tidak memiliki uang, AS mengambil jalan pintas dengan membunuh korban," kata Auliansyah.
Sebelum membunuh Emy Listiyani, Agus Subakti sempat meminta bertemu dengan korban. Dalam pertemuan tersebut, keduanya bahkan sempat melakukan hubungan suami-istri.
Baca Juga: Vlogger Emy Listiyani Ditemukan Tak Bernyawa Usai Tagih Utang
"Keduanya bertemu di kosan pelaku. Mereka sempat melakukan hubungan spesial," ungkap Auliansyah.
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
Terkini
-
Batik Tulis Soedjono Bangkit Bersama BRI Menuju Pasar Global
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025