SuaraSumsel.id - Polrestabes Palembang mengamankan 28 orang yang diduga sebagai bandit yang kerap melakukan aksi kriminal jalanan.
Penangkapan ini dipimpin oleh Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Edy Rahmad yang baru menjabat selama dua hari.
Edy mengatakan, sebanyak 28 orang yang ditangkap itu diduga kerap melakukan kejahatan jalanan yang sering disebut 3C. Yakni pencurian dan pemberatan (Curat), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) dan pencurian dengan kekerasan (Curas).
“Pelakunya ada 28 dan lokasi atau TKP ada di 17 tempat mereka beraksi di Kota Palembang. Dari tersangka ini ada 5 residivis pernah masuk menjalani hukuman. Lalu ada 5 orang pelaku terpaksa kita tindak tegas. Sedangkan untuk 5 orang lainnya masih dibawah umur,” ujar Edi Rahmad, Sabtu (14/11/2020).
Baca Juga: Dibacok Gerombolan Remaja di Underpass Kentungan, Galih Ungkap Kronologinya
Dilanjutkannya, dari penangkapan itu pihaknya mengamankan barang bukti berupa 2 unit sepeda motor, sejumlah HP, dan beberapa barang lainya.
“Para pelaku pelaku ini terpaksa kita beri tindakan tegas karena melawan petugas dan sadis saat menjalankan aksinya,” ucapnya.
Sedangkan salah satu pelaku yang cukup sadis saat dibincangi yakni, Andi Tato warga keramasan kertapati mengatakan setiap menjalankan aksi penodongan ia selalu membawa pisau.
“Ia setiap menjalankan aksi saya selalu bawa pisau, apabila korban melawan saya tusuk,” ucap pelaku yang ditangkap karena melakukan pemalakan sopir truk.
Kontributor : Muhammad Moeslim
Baca Juga: Kepergok di Kamar Hingga Mengaku Tante dan Keponakan, Ini Fakta Keduanya
Berita Terkait
-
Antisipasi Kejahatan Jalanan di Kawasan Kota Tua, Polsek Taman Sari Aktifkan Patroli Sepeda
-
Viral Aksi Klitih di Jalan Magelang-Jogja, Warga Tabrak Pelaku Pakai Mobil
-
Parah! Aipda S Punya Usaha Sampingan, Ternyata Buka Usaha Penampungan BBM Ilegal, Ulahnya Dibongkar Sesama Polisi
-
Gudang BBM Palembang Meledak, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa
-
Antisipasi Kejahatan Jalanan, Polrestabes Medan Gelar Sispamkota
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Viral Ibu Gendong Bayi Diamankan Terkait Dugaan Money Politik di Lubuklinggau
-
BMKG Prediksi Hujan Lebat di Sumsel Saat Pilkada: Ini Daftar Terkena Dampak
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan
-
Gempa Beruntun Guncang OKU, BPBD Imbau Masyarakat Tetap Tenang
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas