SuaraSumsel.id - Sedari kemarin, Ustaz Abdul Somad hadir di Palembang, Sumatera Selatan.
Kegiatan yang dilaluinya juga cukup padat.
Pada pagi harinya, Ustad Abdul Somad menghadiri peresmian toko kuliner sekaligus oleh-oleh khas kota Palembang, Yolala Maspuro di Jalan R Soekamto Palembang.
Hadir juga di kesempatan itu, Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru. Dalam keterangan persnya, nampak Ustaz Abdul Somad turut meresmikan toko kuliner dengan turut menggunting pita tanda peresmian.
Ustaz Abdul Somad atau biasa dipanggil UAS juga memimpin doa bersama peresmian toko milik Ustad Solihin Hasibuan ini.
Pada malam harinya, UAS menghadiri peresmian masjid AR Rahmah Tiga Putri dan sekaligus Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Rabu, (11/11/2020).
Dalam kesempatan ini, UAS menyarankan agar generasi muda membentuk komunitas, sebagai upaya meramaikan masjid.
“Buatlah komunitas komunitas misalnya komunitas hijabers, bikers subuhan, yang bertatto buat komunitas preman bertobat. Kalau berkumpulnya dengan orang tua kemungkinan remaja remaja jadi malas ke masjid," ucapnya.
Baca Juga: Sumsel Miliki Center For Creative Economy, Tourism, Inheritance and Culture
Dia berharap Masjid AR Rahmah Tiga Putri diresmikan juga kedepan akan diramaikan oleh remaja-remaja di Kota Palembang.
"Agenda awal jangan yang sulit, misalnya kaji bacaan Alquran saja, agar bisa menjadi imam karena bacaan Alquran baik,"ucapnya.
UAS juga mengingatkan generasi muda, bahwa syarat masuk surga adalah mencintai nabi dan menjaga warisannya.
"Memuliakan nabi tidak hanya pakai surban saja, namun dengan menjalankan apa yang diperintahkan nabi dan menjaga warisan nabi karena kita mencintainya,” ucapnya.
Pihak masjid juga menyediakan layar besar di halaman.
Baca Juga: Hari Pahlawan, Warga Bisa Saksikan Benda Sejarah AK Gani Sampai Sriwijaya
Hal itu untuk pengunjung yang tidak bisa lagi tertampung di dalam, dan masih bisa mendengarkan tausiyah UAS.
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Mitra Makan Bergizi Gratis di Palembang Ungkap Fakta Berbeda Soal Pembayaran
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Batik Tulis Soedjono Bangkit Bersama BRI Menuju Pasar Global
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025