SuaraSumsel.id - Konsol game Playstation 5 masuk Indonesia pada 22 Januari 2021 dan pemesanan PS5 di Tanah Air akan dibuka secara resmi pada 18 Desember mendatang.
Sony, perusahaan pembuat PS5, mengatakan bahwa PS5 di Indonesia akan tersedia dalam dua varian: PS5 Digital Edition seharga Rp 7,3 juta dan PS5 Ultra HD Blu-ray yang dijual seharga Rp 8,8 juta.
"Pre-order akan dimulai pada 18 Desember 2020. Waktunya tergantung pada jam operasional para peritel," tulis Sony dalam siaran persnya yang diterima Rabu (11/11/2020).
Adapun peluncuran perdana PS5 di dunia digelar Kamis 12 November besok di beberapa pasar kunci Playstation yakni Amerika Serikat, Jepang, Kanada, Meksiko, Australia, Selandia Baru, dan Korea Selatan.
Disusul pada 19 November di Eropa, Timur Tengah, Amerika Selatan, Asia, dan Afrika Selatan.
Pada hari penjualan perdana besok, PS5 hanya akan bisa dibeli secara online. Kebijakan ini diambil untuk menghindari terjadinya antrean yang bisa menjadi tempat penularan Covid-19.
Sementara itu mereka yang telah melakukan pemesanan PS5 sejak Oktober kemarin diperkirakan akan memperoleh perangkat mereka tak lama atau sekitar tanggal peluncuran perdana.
Adapun stok PS5 di beberapa negara sudah habis sejak pemesanan dibuka pada Oktober kemarin. Di Jepang misalnya tak ada lagi stok PS5 yang tersisa untuk hari penjualan perdana.
Sony mengharapkan PS5 akan mengalahkan rekor PS4 di pasar dunia. PS5 ditargetkan bisa terjual di atas 7 juta unit dalam 4 bulan pertama penjualannya. Selain itu Sony juga berharap lebih dari 100 juta unit PS5 terjual sebelum penerusnya diluncurkan kelak.
Baca Juga: PS5 Tak Kenal Batas Wilayah, Dukung PS Now
Di beberapa negara seperti Amerika Serikat, harga PS5 versi standar adalah 499 dolar AS atau sekitar Rp 7,4 juta dan PS5 Digital sekitar 399 dolar AS atau Rp 5,9 juta.
Sumber : Suara.com
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Sering Bawa Banyak Barang? Ini 6 Mobil Listrik dengan Bagasi Super Luas
-
Bukan Cuma Stylish, 5 Mobil Listrik Ini Bikin Hidup Wanita Makin Praktis
-
Buruan Cek! 7 Link Dana Kaget Hari Ini Siap Diburu, Langsung Cair Kalau Cepat Klaim
-
Baru Mau Punya Mobil Listrik? Ini 5 EV Pertama yang Gak Bikin Pusing
-
Masih Percaya Mobil Listrik Lemah di Tanjakan? Siap Kaget Lihat Faktanya