SuaraSumsel.id - Anggota DPR RI daerah pemilihan Sumatera Selatan, Alex Noerdin memperkarakan kalimat pernyataan yang dilontarkan Wakil Gubernur Mawardi Yahya.
Perkara ini berlanjut di pihak kepolisian, dengan pelaporan pencemaran nama baik, di Mapolda Sumatera Selatan, (9/11/2020).
Dalam laporannya itu, diketahui jika Wakil Gubernur, Mawardi Yahya telah mengucapkan pernyataan yang dinilai mengakibatkan pencemaran nama baik pada mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin.
Pernyataan itu disampaikan saat memberikan sambutan pada acara pernikahan, pada pertengahan Oktober lalu.
Baca Juga: Wagub Mawardi Yahya Kembali Dipolisikan, Alex Noerdin yang Laporkan
Video ini pun beredar di masyarakat, melalui akun Youtube.
Nampak di video, Wakil Gubernur Mawardi Yahya menyampaikan sambutan yang sempat terpotong.
Berikut kalimat pernyataan Mawardi yang diperkarakan Alex Noerdin.
….“Daripada Sumatera Selatan, alasannya tanyakan pada Bawaslu dan KPU,” kata Mawardi di kalimat pembuka.
Ia melanjutkan,” Kalu (Kalau) tidak salah dengar adalah pelanggaran dana bansos dalam pilkada,” ucap Mawardi
Baca Juga: FPI Sumsel Sambut Rizieq Shihab, Pilih Menunggu di Jalan Bandara Soetta
Ucapan ini sempat disambut riuh oleh pengunjung tamu di acara pernikahan tersebut.
Mawardi melanjutkan pernyataannya.
“Memang bahaya pak, waktu pak Ishak Mekki menggunakan bansos yang kena pak Moeslim. Waktu pak Alex sampai sekarang, banyak pak. Ada tiga empat (tiga sampai empat orang) yang masuk penjaro (dipenjara),” ucap Mawardi lagi.
Lalu ia melanjutkan lagi.
“Di Ogan Ilir menggunakan dana bansos didiskualifikasi calonnya. Bapak ibu sekalian, Saya jelaskan sekali ini. Bapak ibu sekalian, Sepanjang belum ada keputusan Mahkamah Agung, calon bupati ogan ilir hanya satu pasang,” ucap Mawardi.
Pelaporan ini pun diterima oleh pihak kepolisian.
Sebelumnya, pihak Polda Sumsel juga telah menerima laporan dari calon bupati petahana Ilyas Panji Alam.
Dalam laporan itu, Mawardi dilaporkan pasal yang sama.
Menanggapi pelaporan ini, Mawardi mengakui tidak memahami dalil pelaporan yang dilakukan oleh cabup Ilyas Panji Alam.
Dikatehui, Mawardi Yahya ialah salah tim kampaye dari pasangan Panca-Ardani.
Panca sendiri ialah anak kedua Mawardi Yahya yang pernah dua periode menjadi bupati Ogan Ilir.
Berita Terkait
-
KPU RI Umumkan Rekapitulasi Suara Pilkada Pada 15 Desember, Ini Tahapannya
-
Potret Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil Nyoblos di Bandung
-
Pilkada DKI: El Rumi Pilih Dharma-Kun, Soroti Masalah Kabel Listrik
-
Prabowo Usai Nyoblos: Kalah-Menang Pilkada Tak Masalah, Asal Tetap Layani Rakyat
-
Gaya Kompak Keluarga Ayu Ting Ting saat Coblos di Pilkada Depok, Seru Banget!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Riuh! Herman Deru Bagikan Salam dari Jokowi Usai Menang Hitung Cepat Pilkada
-
Berikut Keunggulan Herman Deru-Cik Ujang di Pilkada Sumsel: Raih 73 Persen
-
Anggota KPPS 21 Tahun Meninggal Dunia di Tengah Tugas Pemungutan Suara
-
Quick Count Pilkada Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul 73 Persen
-
Viral TPS di Ogan Ilir Dekorasi Ala Kondangan, Warga Serasa Hadir di Pesta