SuaraSumsel.id - Pemerintah Kota Palembang, Sumsel akan menerima hibah sebesar Rp30,8 miliar dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif guna membantu sektor pariwisata yang terpuruk beberapa bulan terakhir.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda Litbang) Kota Palembang Harrey Hadi mengatakan Palembang menerima hibah tersebut bersama 101 kabupaten/kota lainnya di Indonesia dan dana ditargetkan cair sebelum akhir tahun.
"Di Sumsel, hanya Kota Palembang yang dapat hibah Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Kemenparekraf," ujarnya, Kamis (16/10/2020), seperti dilansir Antara.
Menurut dia, dana hibah tersebut menjadi angin segar bagi sektor pariwisata di Kota Palembang di tengah upaya untuk bangkit kembali menjalankan roda perekonomian setelah berbulan-bulan tidak beroperasi akibat pembatasan aktivitas.
Baca Juga: Akhir Pekan Ini, SFC Kenalkan Jersey Terbaru di Kambang Iwak Park
Ia mengatakan 70 persen dana itu akan dibagi langsung ke restoran dan perhotelan, sedangkan 30 persennya diberikan ke pelaku usaha sektor pariwisata yang berkaitan dengan ekonomi kreatif.
Dana itu juga digunakan untuk membantu meningkatkan protokol kesehatan di destinasi wisata, selain itu bagi restoran dan hotel dana dapat digunakan untuk meringankan beban pajak.
Sementara menunggu juklak pencairan hibah Kemenparekraf keluar, menurut dia, Pemkot Palembang mulai menyeleksi kandidat penerima dana tersebut berdasarkan catatan perpajakan dan akan diverifikasi ulang agar dana hibah tepat sasaran.
"Distribusinya beda-beda sesuai kebutuhan penerima," tutup Harrey
Baca Juga: Di Sela-Sela Aksi Tolak UU Ciptaker, Bakso dan Siomay Dibagikan Gratis
Berita Terkait
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Daftar Diskon BRI Palembang: Hemat Makan, Belanja, & Kecantikan!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Riuh! Herman Deru Bagikan Salam dari Jokowi Usai Menang Hitung Cepat Pilkada
-
Berikut Keunggulan Herman Deru-Cik Ujang di Pilkada Sumsel: Raih 73 Persen
-
Anggota KPPS 21 Tahun Meninggal Dunia di Tengah Tugas Pemungutan Suara
-
Quick Count Pilkada Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul 73 Persen
-
Viral TPS di Ogan Ilir Dekorasi Ala Kondangan, Warga Serasa Hadir di Pesta