SuaraSumsel.id - Pernikahan seharusnya menjadi moment yang sangat menyenangkan bagi kedua mempelai. Tidak sedikit pasangan yang sangat berbahagia melewati moment pernikahannya.
Tapi hal tersebut, tidak terjadi bagi pengantin wanita yang tengah viral ini. Wanita bernama Jillian tersebut viral setelah membagikan kisah pernikahan yang hanya sehari miliknya.
Melansir laman Nine.com.au, Jillian viral karena mengklaim telah diceraikan si suami sehari setelah menikah. Cerita tersebut dibagikan lewat akun TikTok @jillian_diana.
Dalam video TikTok miliknya, Jillian mengisahkan bahwa dirinya dan sang suami menikah di pulau pribadi di Meksiko. Pernikahan tersebut awalnya menjadi momen terindah dalam hidup Jillian.
Namun, pernikahan bak dongeng itu berubah menjadi bencana setelah mertua Jillian ikut campur. Ternyata, si ibu mertua merasa cemburu.
"Ibu mertuaku melakukan campur tangan dan berkata pada suamiku bahwa tidak adil dia memberi banyak perhatian kepadaku, dan suamiku seharusnya memperhatikannya," ucap Jillian.
Baca Juga: Suap-suapan Mesra, Viral Pernikahan Kakek di Kalteng dengan Gadis 19 Tahun
Si ibu mertua lantas meminta sang anak untuk memilih antara Jillian atau dirinya. Ultimatum itu diberikan tepat sehari setelah pernikahan.
"Lalu dia (ibu mertuaku) menamparku di wajah dan berkata bahwa dia membenciku," tambah Jillian.
Saat bermasalah dengan ibu mertua, normalnya suami akan berusaha membela istri mereka. Jillian pun awalnya berharap agar si suami bisa membujuk ibunya.
"Suamiku melepas cincin pernikahannya dan membuangku tepat sehari setelah pernikahan."
Drama antara Jillian dan keluarga suaminya tidak berhenti sampai di sana. Pasca pernikahan, mereka langsung melakukan lockdown karena pandemi virus corona.
Baca Juga: Bak Sinetron, Pernikahan Ibu Kandung dengan Ayah Mertua Viral di Medsos
Namun, Jillian malah diusir dari apartemen yang seharusnya ditempati bersama sang suami. Lebih parah lagi, suami Jillian lantas tidur seranjang dengan saudara perempuannya.
Suami Jillian juga setuju untuk bercerai, tapi dirinya akan segera pindah ke Afrika. Akhirnya, si suami meminta Jillian menunggu tiga tahun sebelum mengesahkan status perceraian.
Jillian sendiri mengatakan bahwa dirinya mencoba memblokir nomor si suami demi memutuskan hubungan. Namun, suaminya itu malah membuat akun media sosial palsu untuk menyebarkan rumor buruk soal Jillian.
Si suami bahkan mengklaim bahwa Jillian adalah penguntit. Sementara, saudari ipar Jillian menyebut bahwa cerita pernikahan 24 jam itu bohong.
Di sisi lain, warganet merasa bersimpati dengan kisah wanita ini. Banyak yang bertanya-tanya apa alasan keluarga suami Jillian bertingkah seperti itu.
Hingga sekarang, Jillian sendiri belum mengonfirmasi atau melanjutkan ceritanya. Jillian hanya mengatakan bahwa dirinya terkejut karena kisah itu menjadi viral di media sosial.
Berita Terkait
-
Taman Wisata Pasir Putih, Objek Wisata Keluarga dengan HTM Murah di Depok
-
5 Mobil Listrik SUV 7 Seater , Cocok Untuk Keluarga Yang Hendak Bepergian Dengan Gaya
-
Pernikahan Impian Gagal Terwujud, Kini Al Ghazali Malah Dituding Tak Tegas
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Horor Inses Online: Grup 'Fantasi Sedarah' Normalisasi Kejahatan Seksual Keluarga
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Mantap Dukung Bola Indoor di GFL Series 3, Komitmen Turut Memajukan Generasi Muda
-
Muba Dukung Legalisasi Sumur Rakyat, Tinggal Tunggu Restu Pemerintah Pusat
-
DANA Kaget Hari Ini: Klaim Saldo Gratis hingga Ratusan Ribu, Cuma Sekali Tap
-
Bank Sumsel Babel Bagi-Bagi Hadiah di Digital Kito Galo, Buka Tabungan Dapat Sepeda
-
Indosat Gandeng Tomoro Coffee, Buka Gerai dengan Konsep Ngopi Sambil Layanan Digital