SuaraSumsel.id - Makanan ringan Roti kering Mr. Jo yang beralamat di Air Itam kota Pangkalpinang menyasar pasar di keluar daerah pulau Bangka. Pencapaian ini berkat ketekunan dan keyakinan sang pemiliknya.
Suhardi, pemilik Roti Kering Mr. Jo mengatakan, usaha ini mulai dirintis oleh orangtuanya sejak tahun 1984. Dengan demikian, ia menjadi generasi kedua yang meneruskan usaha tersebut.
Ia juga menuturkan, pada saat itu modalnya terbatas, jadi produksinya tidak begitu banyak. Meski tidak banyak, Suhardi tetap lebih mementingkan kualitas dari Roti Kering yang diproduksinya.
"Jadi tahun 2023 kemarin saya dikasih tau teman bahwa ada program pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Sumsel Babel (BSB). Setelah itu saya coba mengajukan, akhirnya setelah diproses saya dapat tambahan modal sebesar Rp 300 juta dari BSB," ujar Suhardi saat diwawancara langsung oleh awak media, Selasa (30/7/24).
Baca Juga: Secangkir Harapan, Bank Sumsel Babel Dorong Kopi Lokal Go Internasional
Setelah dapat modal KUR, Suhardi menambah mesin untuk produksi, dan beberapa pegawai lokal membantu mengembangkan usaha Roti Kering tersebut.
"Produk Roti Kering Mr. Jo hampir setiap tahun selalu ada di Pekan Raya Jakarta (PRJ), dan pernah satu kali waktu itu ada teman membawanya untuk dipamerkan di Belanda," ungkapnya.
Suhardi juga berinovasi dengan membuat Sagon Mr. Jo yang terbuat dari parutan kelapa kering dan tepung terigu. Selain itu, ia memasarkan produknya melalui online.
"Bank Sumsel Babel juga selalu melakukan pendampingan pemasaran produk kami melalui platform media sosial seperti Tokopedia, Shopee dan sejumlah marketplace lainnya," aku Suhardi.
"Terima kasih kepada Bank Sumsel Babel atas program pinjaman KUR ini, semoga bisa membantu para pelaku UMKM yang lain agar usahanya meningkat," tutupnya.
Baca Juga: Kisah Sukses Mitra KUR Bank Sumsel Babel, Pempek 755 Legenda Sejak 1986
Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Achmad Syamsudin mengatakan, KUR UMKM merupakan bagian dari upaya Bank Sumsel Babel untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Berita Terkait
-
THR Belum Cair? Disnaker Bangka Belitung Buka Posko Pengaduan, Ini Lokasinya!
-
Pantai Pasir Padi, Persona Pantai Menghadap Laut Natuna di Pangkal Pinang
-
Ngeri! Bocah 5 Tahun Hilang Diterkam Buaya Saat Mandi di Bekas Tambang Timah
-
Rektor Unmuh Sebut 15 Persen Mahasiswa Babel Kesulitan Bayar Kuliah, Pertanda Ekonomi Makin Sulit?
-
Vonis 8 Tahun! Dirut PT Refined Bangka Tin Terbukti Korupsi Timah
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
-
Gelombang Kejutan di Industri EV: Raja Motor Listrik Tersandung Skandal Tak Terduga
Terkini
-
Lepas Kemeriahan Lebaran, Emas Digadai Warga Palembang untuk Sekolah Anak
-
Harga Emas Tinggi Dorong Warga Palembang Ramai Gadai untuk Biaya Sekolah
-
Rp10 Juta Sesuku, Harga Emas Perhiasan Palembang Cetak Rekor Usai Lebaran
-
Update Harga Emas Pegadaian Kamis: Semua Jenis Kompak Meroket
-
Bagikan Nilai Tambah bagi Pemegang Saham, BRI Dividen Rp31,4 Triliun pada 10 April 2025