SuaraSumsel.id - Seorang santri di Palembang mengalami luka bakar serius di tangan usai dirinya dibakar oleh temannya saat sedang tidur. Kejadian nahas ini terjadi di salah satu pondok pesanteren yang ada di Sematang Borang, Kota Palembang, Sumatera Selatan.
Kasus ini menjadi sorotan usai video korban sedang dirawat menjadi viral. Dalam video, korban yang adalah seorang santri mengeluh kesakitan saat mendapat perawatan intensif.
Keterangan unggahan menyebut bahwa santri ini dibakar hidup-hidup oleh temannya yang adalah sesama santri di ponpes tersebut. Saat kejadian pada Minggu (15/10/2023), korban rupanya sedang tidur.
Remaja berinisial RA (14) ini tidak mengetahui aksi temannya tersebut. Dirinya baru mengetahui ketika api sudah membakar area kaki dan tangannya. Saat sadar, baju dan celana korban sudah terbakar.
Baca Juga: Hari Santri 2023, Jokowi: Pesantren Penentu Keberhasilan Mencapai Cita-cita
Teman korban yang melihat kondisinya ini lalu berlari ikut membantu memadamkan api. Karena kondisi luka bakar yang kian parah, korban lalu dibawa ke rumah sakit.
Pihak keluarga korban baru melaporkan kejadian tersebut ke Polrestabes Palembang pada Rabu (18/10/2023) lalu. Keluarga mengaku sudah mengonfirmasi hal ini kepada pihak pondok pesantren yang bersedia bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
Setelah kasus ini dilaporkan ke Polrestabes Palembang, pihak penyidik sudah langsung memeriksa TKP. Sayangnya, masih belum diungkap alasan dan motif pelaku melakukan aksi membakar santri di Palembang ini.
Berita Terkait
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Tragis! Niat Sembunyi karena Bolos Pengajian Rutin, 4 Santri di Sukabumi Tewas Tertimpa Tanggul Longsor
-
Daftar Diskon BRI Palembang: Hemat Makan, Belanja, & Kecantikan!
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera