SuaraSumsel.id - Video yang merekam momen rombongan pejabat nekat melintas di jalan rusak di Bengkulu menjadi sorotan publik beberapa waktu lalu. Aksi ini menuai sindiran pedas dari warga yang pura-pura memancing di lokasi tersebut.
Rekaman video rombongan pejabat yang nekat melintas di jalan rusak Bengkulu ini diunggah oleh akun @Heraloebss dan menjadi viral dalam waktu singkat.
"POV: Rombongan pejabat putus urat malu. Rakyat demo jalan rusak di depan mata harusnya kalian turun dan berdialog dengan mereka, bukan malah ngeloyor. Mobil dinas elit, jalan sulit" tulis cuitan akun tersebut.
Dalam video berdurasi 30 detik, sejumlah mobil pejabat berplat merah melintas di Jalan Lintas Bengkulu Lebong. Kondisi jalanan di lokasi tersebut nampak rusak parah sehingga digenangi oleh air yang cukup tinggi.
Seolah acuh dengan kondisi jalanan warga tersebut, mobil dinas tersebut terus melaju melewati jalan rusak Bengkulu ini. Di sisi lain, kedatangan para pejabat ini rupanya sudah diketahui oleh warga yang berdiri di sisi kiri dan kanan jalanan.
Memberi sindiran pedas, beberapa warga terlihat membawa alat pancing. Seolah-olah sedang memancing di genangan air jalanan rusak tersebut.
Usai video rombongan pejabat yang nekat melintas di jalan rusak Bengkulu ini viral, netizen lalu meninggalkan berbagai komentar. Banyak yang geleng-geleng dengan aksi pejabat yang seolah acuh dengan hal tersebut.
"Kalau gue ada di lokasi, pasti gue timpuk pakai batu itu iring-iringan mobil" balas netizen.
"Pas mau nyalon, jadi pengemis padahal" komentar akun lainnya.
Baca Juga: Kronologi Dini Tewas Diduga Dianiaya Anak Pejabat: Tangan Dilindas Mobil di Blackhole KTV
"Urat malunya udah ditelan sendiri" ungkap netizen.
"Definisi pejabat selonongboy" tulis akun lainnya membalas.
Berita Terkait
-
Arief Prasetyo ke Pejabat Kementan: Tak Punya Integritas Saya Selesaikan
-
Ketua DPRD DKI Nilai Jabatan Heru Budi Bisa Diperpanjang, Netizen: Apa Bagusnya?
-
Anak Anggota DPR RI Diduga Aniaya Pacar hingga Tewas di Tempat Karaoke, Unggahan Terakhir Korban Jadi Sorotan
-
Panglima Jilah Singgung Jalan Rusak Puluhan Tahun saat Bupati Mempawah Erlina Kunjungi Toho
-
Pejabat Pemprov Diusir PJ Gubernur NTB Gara-gara Telat : Sikap Beliau Aneh
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Tingkatkan Akses Pembiayaan UMKM Lewat KUR Mikro dan Kecil
-
Aturan Baru Solar Subsidi di Palembang: 14 SPBU Hanya Buka Jam Malam, 4 Langsung Ditutup
-
Rezeki Online Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Masuk ke Dompet Digital
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian