Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Senin, 13 Februari 2023 | 13:25 WIB
Alasan Amanda Manopo liburan ke luar negeri dinyinyir netizen. (Instagram/@amandamanopo)

SuaraSumsel.id - Sosok Amanda Manopo kerap menjadi perbincangan publik. Usai hengkang dari Sinetron Ikatan Cinta, ia lebih memilih menepi dari dunia yang membesarkannya.

Menurut dia, kekinian ia ingin merasa menjadi manusia biasa. Selama ini, diakui Amanda Manopo jika ia lebih memilih berlibur ke luar negeri, karena tidak banyak dan peduli yang dilakukannya di negara tersebut.

Di perbincangan dengan Ruben Onsu, Amanda Manopo mengungkapkan alasan yang suka jalan-jalan ke luar neger. Amanda mengungkapkan ketakutannya dengan profesi sebagai artis, termasuk ketakutan atas ruang privasinya.

"Dengan ada posisi aku yang sekarang tuh, agak-agak takut Kak," aku Amanda Manopo.

Baca Juga: Lagi-Lagi, Pria di Muba Sumsel Nikahi Dua Perempuan: Sikok Bagi Duo Nian

Dengan banyak penggemar, Amanda Manopo mengungkapkan akan sulit menjaga kehidupan privasinya. Apa yang dilakukan pasti akan terganggu dengan apa yang dikerjakan bersama orang-orang dekat.

"Pengen ngerasain jadi manusia normal aja sih, yang sehari, atau gak yang gak difoto atau apa,' ujar Amanda.

"Jadi kalau aku lagi gak syuting, mendingan aku ke luar negeri, karena di luar negeri, semuanya cuek, mereka gak peduli kamu siapa," tutur Amanda Manopo.

Dia pun memastikan adanya keingintahuan terhadap kehidupan privasi, membuatnya terganggu.

"Misalnya aku punya banyak fans, aku jadi gak punya kehidupan yang privasi banget. Apapun yang aku lakuin, pasti terganggu banget buat aku," tambah Amanda Manopo.

Baca Juga: Sumsel Sambut Piala Dunia U20: Benahi Taman Jalan, Kualitas Rumput Stadion GSJ

Alasan selalu pergi ke luar negeri tersebut dinyinyirin oleh netizen. Banyak yang menilai Amanda Manopo sombong dan sok paling artis.

"Sombong amat situ tenar juga karna fans kalu ga ada fans situ bukan apa-apa," kata netizen.

"Si paling artis," tambah netizen lainnya melansir matamata.com-jaringan Suara.com.

Load More