SuaraSumsel.id - Harga barang kebutuhan pokok di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, melambung tinggi di H-1 jelang hari raya Idul Adha, Sabtu (9/7/2022).
Di Pasar Inpres Lubuklinggau misalnya harga cabai merah, cabai hijau, cabai rawit, daging dan ayam naik signifikan.
Harga cabai merah saat ini per kg tembus Rp160 rib padahal sehari sebelumnya hanya Rp100 ribu per kg.
Harga cabai hijau juga naik menjadi Rp80 ribu per kg yang tadinya Rp60 ribu. Ternasuk harga cabai rawit naik sudah tiga hari terakhir menjadi Rp120 ribu per kg dari Rp90 ribu.
"Naik karena barang sedikit, sedangkan dimana-mana orang butuh apalagi sehari mau lebaran. Sehingga mahal," kata Siti Fatimah penjual cabai di di Pasar Inpres Lubullinggau.
Meski harga cabai mahal, ia mengaku pembeli tidak sepi. Namun pembeli mengurangi jumlah cabai yang dibeli.
Dari yang biasanya beli per kg, sekarang menjadi seperempat dan seons. Harga cabai merah seperempat Rp40 ribu, sedangkan per ons Rp16 ribu.
"Cabai ngambil dari daerah Curup (Provinsi Bengkulu). Per hari ngambil 20 kilo, sama seperti hari biasa. Jadi harga naik, tetap normal ngambil cabai," ungkapnya.
Selain itu, harga daging juga naik sudah sejak dua hari terakhir. Dua hari sebelumnya naik dari Rp130 ribu menjadi Rp140 ribu.
Baca Juga: Ratusan Umat Muslim di Makassar Ikuti Sholat Idul Adha Dengan Penuh Suka Cita
Kemudian setelah itu harganya kembali naik di H-1 jelang hari raya Idul Adha menjadi Rp150 ribu.
Edi Harto, penjual daging di Pasar Inpres menjelaskan kenaikan harga daging karena stok sapi dari Lampung langka sedangkan permintaan banyak.
Lalu faktor pembatasan keluar masuknya hewan ternak karena imbas penyakit mulut dan kuku (PMK) juga berdampak pada harga daging.
"Naik karena sapi barangnya agak langka, permintaan banyak," ungkapnya.
Menurut Edi, permintaan daging dari pembeli sejauh ini tidak ada masalah meskipun harganya alami kenaikan. Justru kata dia permintaan meningkat.
Hari biasanya ia menyiapkan 1 ekor sapi potong, saat ini dua ekor sapi potong yang menghasilkan 400 kilo daging.
Berita Terkait
-
Ratusan Umat Muslim di Makassar Ikuti Sholat Idul Adha Dengan Penuh Suka Cita
-
Sapi Kurban Kabur Masuk ke Pasar Argosari Auto Bikin Panik Pedagang, Publik: Mau Cari Bumbu Rendang Dulu Itu
-
Cara Memilih Bagian Daging agar Kolesterol Tidak Naik Signifikan
-
Daftar Lokasi Shalat Idul Adha Minggu 10 Juli 2022 di Kota Semarang, Gus Yasin Khatib di MAJT
-
Sapi Kurban Pemberian Presiden Jokowi Diserahkan ke Bangka Selatan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna