SuaraSumsel.id - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang akan menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Jumat. Hal ini setelah AHY sehari sebelumnya menemui Ketua Umum Partai Nasdemi, Surya Paloh.
"Benar, rencananya demikian. Rencananya (AHY akan menemui Prabowo) pukul 19.00 WIB. Lokasinya di Kertanegara atau K4, tempatnya Pak Prabowo," kata Herzaky dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.
Pertemuan tersebut merupakan silaturahim yang sudah lama direncanakan sejak AHY melaksanakan program unggulannya, yakni "Silaturahmi 360 Derajat" atau silaturahim ke segala penjuru arah dengan salah tujuan untuk membuat koneksi jaringan dalam rangka membangun negeri.
Sebelumnya pada Kamis (23/6), AHY berkunjung ke Kantor DPP NasDem atau NasDem Tower dan bertemu langsung dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Baca Juga: Fakta Mobil Brio Merah Misterius Ditinggal di Jalan Sudirman: Ada Senpi, Stiker SPN Polda Sumsel
Dalam kunjungi tersebut, dia mengakui bahwa Partai Demokrat memiliki hubungan yang nyaman bersama Partai NasDem.
"Saya bisa pastikan, hubungan kami terasa nyaman, makin hari makin kuat dan juga lebih terbuka," kata AHY di hadapan Surya Paloh pada saat itu.
Dia juga menegaskan bahwa hubungan Demokrat dan Surya Paloh telah dibangun sejak lama sehingga merupakan kekuatan yang terus diperkuat untuk perjuangan ke depan.
"Kami berdiskusi dengan beliau, mendengarkan seorang senior dan mentor yang memiliki banyak pengalaman," ujar AHY.
AHY berharap komunikasi antara Demokrat dan NasDem dapat terjalin lebih intensif sehingga dapat membuka ruang yang lebih luas bagi kebersamaan perjuangan kedua partai di masa mendatang.
Baca Juga: Waspada, BMKG Prediksi Sumsel Hujan Sedang Disertai Angin Kencang Hari Ini
Melansir ANTARA, Surya Paloh kala itu mengatakan bahwa kunjungan tersebut dalam suasana kekerabatan dan bertukar pikiran tentang isu-isu aktual pada saat ini.
"Kunjungan ini akan semakin mempererat komunikasi dan silaturahim yang sudah terbina selama ini," kata dia.
Bahkan, Surya Paloh juga mengungkapkan bahwa peluang koalisi bersama Partai Demokrat pada Pemilu 2024 cukup besar.
"Kemungkinannya cukup besar," ujar dia.
Berita Terkait
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Banyak Menteri Sowan ke Jokowi Saat Prabowo ke Luar Negeri, Pakar Ingatkan Soal Reshuffle
-
Awalnya Tak Mau Tanggapi Isu Mundur sebagai Kepala PCO, Hasan Nasbi: Hari ini Saya Masih Ngantor
-
'Mesra' dengan Megawati, Mungkinkah Prabowo Lepas dari Bayang-bayang Jokowi?
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?
-
Trafik Data Indosat di Sumsel Melesat Saat Lebaran, Kinerja Jaringan Terjaga
-
Momen Haru 305 Lansia Indralaya Resmi Diwisuda, Ini Kisah di Baliknya