SuaraSumsel.id - Jawara kelas berat WBC Tyson Fury menyatakan bersedia kembali naik ring apabila dibayar Rp 9 triliun, meski sebelumnya ia mengaku sudah pensiun dari dunia olahraga yang membesarkannya tersebut.
April lalu Fury memukul KO sesama petinju Inggris Dillian Whyte guna mempertahankan sabuk juaranya sebelum menyampaikan langsung ke para penggemar bahwa ia akan menepati janjinya kepada istrinya untuk pensiun.
"Saya sudah memenangi segalanya, seorang ksatria hanya melakukan apa yang dilakukan seorang ksatria. Tapi pria di dalam ksatria itu sudah selesai bertarung," kata Fury kepada Daily Telegraph seperti dilansir Reuters pada Sabtu.
Fury kemudian ditanya berapa besar nominal uang yang bisa menggodanya kembali ke atas ring tinju dan menjawabnya dengan tegas "500 juta poundsterling".
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG, Minggu 19 Juni 2022: Sumsel Berawan dengan Potensi Hujan Ringan di Palembang
"Tinju -- maupun pertarungan profesional -- saya sudah selesai dengan itu semua ... Saya sudah melakukan semua yang diminta, mengalahkan setiap lawan yang saya hadapi dan kemudian menjalani hidup sesudahnya -- bukankah itu sesuatu yang indah dan luar biasa?"
"Jadi kalau ada orang yang mau membayar sebesar itu, dan saya pikir di luar sana ada banyak orang yang memiliki uang lebih dari itu, saya akan kembali. Tapi hingga hari itu tiba, kaput, saya selesai. Dan jika ada seseorang yang ingin membuang setengah miliar poundsterling, saya rasa moralitas saya akan diuji," ujar Fury.
Pada April lalu, istri Fury, Paris, mengatakan suaminya mungkin akan kembali untuk gelar juara dunia undisputed melawan pemenang antara Anthony Joshua menghadapi Oleksandr Usyk. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Hasil Tinju Dunia: Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Rengkuh Juara Kelas Berat Sejati
-
Tinju Dunia: Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan Lawan Oleksandr Usyk
-
Tinju Dunia: Tyson Fury Tepis Isu Pensiun dan Umumkan Lima Duel Lawan Tiga Petinju
-
Profil dan Biodata Tyson Fury, Petinju yang Bakal Adu Jotos Lawan Murid Raja Tinju Dunia
-
Tinju Dunia: Hentikan Derek Chisora, Tyson Fury Pertahankan Gelar WBC
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Viral Ibu Gendong Bayi Diamankan Terkait Dugaan Money Politik di Lubuklinggau
-
BMKG Prediksi Hujan Lebat di Sumsel Saat Pilkada: Ini Daftar Terkena Dampak
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan
-
Gempa Beruntun Guncang OKU, BPBD Imbau Masyarakat Tetap Tenang
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas