SuaraSumsel.id - Nahas dialami Rafli, seorang pelajar di Palembang, Sumatera Selatan, dia tewas mengenaskan dengan luka tusuk celurit setelah pulang nonton bareng atau nobar Minggu (29/5/2022) malalm.
Peristiwa tersebut malah terjadi di tugu Tentara Pelajar, di depan rumah makan Happy, di Jalan Merdeka, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil Palembang tepatnya di depan Rumah Makan Makan Happy atau Tugu Tentara Pelajar sekitar pukul 03.30 WIB.
Pelajar Jalan Pangeran Sido Ing Lautan, Lorong Budiman, Kecamatan Gandus, Palembang ini mengalami luka kena celurit di bagian leher.
Melansir Sumselupdate.com, Kapolsek Ilir Barat (IB) I Palembang Kompol Roy A Tambunan membenarkan hal ini.
“Telah terjadi peristiwa pembunuhan dinihari tadi di Jalan Merdeka,” ungkap Kapolsek Ilir Barat I Palembang Kompol Roy A Tambunan.
Jasad korban Rafli yang tewas mengalami luka sabet di bagian leher. Sementara motif pembunuhan masih disidik. Informasinya korban yang pulang nobar Piala Champions, di jalan Dwikora Palembang melintas di jalan tersebut.
Korban bersama keenam rekan menggunakan empat sepeda motor beriringan pulang mengarah ke Tangga Buntung.
Sepeda motor yang dinaiki Faskal Prayoga dan korban tiba-tiba dipepet oleh ketiga pelaku yang berboncengan bertiga mengunakan sepeda motor merek Yamaha Fino warna putih serta mengenakan jaket hoodie.
Dua pelaku menghampiri Faskal Prayoga dan korban sembari mencabut senjata tajam jenis clurit dan golok.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sumsel 29 Mei 2022, Palembang Diguyur Hujan Malam Ini
Sekitar pukul 03.30 WIB, Rendy dan Rama yang merupakan karyawan Rumah Makan Happy melihat korban berlari dikejar oleh ketiga pelaku mengunakan sepeda motor Yamaha Fino.
Rendy dan Rama melihat pelaku langsung membacok tubuh korban menggunakan senjata tajam jenis clurit dan golok.
Korban terjatuh berlumuran darah dan terjatuh tepat di depan Rumah Makan Happy menderita luka sabetan pada leher sebelah kanan.
Melihat kejadian itu, salah seorang warga setempat melaporkan kejadian tersebut ke Polsek IB I Palembang.
Tag
Berita Terkait
-
5 Makanan Khas Palembang dengan Cita Rasa Unik dan Lezat, Wajib Coba!
-
Prakiraan Cuaca Sumsel 29 Mei 2022, Palembang Diguyur Hujan Malam Ini
-
Daftar 9 Kecamatan di OKU Rawan Banjir saat Hujan Lebat
-
Diterjang Angin Puting Beliung, Rusmaini Lari Berhamburan Lihat Seng Rumah Beterbangan
-
Fenomena Hujan Es di Desa Bunga Tanjung OKU Bikin Takjub Warga, Netizen: Coba Panggil Mba Rara
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri