SuaraSumsel.id - Pemudik yang menggunakan jasa angkutan laut kapal cepat tujuan Palembang-Bangka mulai bergerak naik. Penumpang semakin ramai serta berdasarkan data pemesan tiket, puncaknya terjadi pada 1 Mei 2022.
Petugas kapal cepat Exspress Bahari Ferry menjelaskan jumlah penumpang kapal cepat tujuan Palembang-Bangka pada arus mudik Lebaran 2022 belum terjadi peningkatan yang berarti namun dari arah sebaliknya yakni Bangka ke Palembang mengalami peningkatan.
Dta keberangkatan kapal cepat melalui terminal penumpang Pelabuhan Boom Baru Palembang bergerak naik. Beberapa hari sebelumnya berkisar 100-150 orang kini mencapai 200 orang diseberangkan ke Pulau Bangka.
Pada kondisi arus balik pada pekan kedua Mei 2022 , diprediksi bisa terjadi peningkatan jumlah penumpang, karena warga dari sejumlah daerah Provinsi Sumatera Selatan yang merantau ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Baca Juga: 300 Warga Sumsel Manfaatkan Mudik Gratis Pemprov, Bakal Jadi Program Tahunan Gubernur Herman Deru
"Ssetelah mudik Lebaran biasanya balik membawa saudara atau teman untuk mencari kerja di Bangka dan beberapa daerah setempat lainnya," katanya.
Menghadapi lonjakan penumpang pada puncak arus balik lebaran, diupayakan penambahan satu armada kapal cepat dengan kapasitas daya angkut 200 orang.
Meskipun tidak terjadi lonjakan penumpang seperti pelabuhan lain di sejumlah daerah, namun untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat disediakan posko mudik lebaran. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Dear Pemudik, Ini Jalur Alternatif di Jambi Melalui Kabupaten Batanghari Bisa Selisih 15 Kilometer
-
300 Warga Sumsel Manfaatkan Mudik Gratis Pemprov, Bakal Jadi Program Tahunan Gubernur Herman Deru
-
BMKG Ingatkan Pemudik: Cuaca Sumsel H-2 Lebaran, Sabtu 30 April 2022 Diguyur Hujan di Siang Hari
-
Dikawal dari Lampung hingga Palembang, Pemudik Diingatkan Waspada di Titik-Titik Rawan Begal
-
Berjam-jam Tunggu Bus, Pemudik di Tangerang: Gak Bisa Ngamuk Juga Karena Macet
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Motivasi Langsung dari Gubernur, Ini Pesan Herman Deru untuk Generasi Muda Sumsel
-
Makin Mudah! Ini 7 Titik Pengisian Mobil Listrik di Tol Sumatera Selatan 2025
-
Biar Tahan 10 Tahun, Ini 6 Cara Merawat Baterai Mobil Listrik yang Benar
-
Lebih Nyaman atau Lebih Sexy? Ini Bedanya Push-Up Bra dan Bralette 2025
-
Dapat Saldo Dadakan! Klaim Sekarang 5 Link DANA Kaget Terbaru