SuaraSumsel.id - Sederet artis akan segera diperiksa oleh Bareskrim Mabes Polri terkait kasus DNA Pro. Dari deretan artis tersebut, yang diperiksa adalah penyanyi yang baru tergabung di group band Dewa 19.
Akibatnya Virzha yang sudah mendapat surat panggilan sebagai saksi. "Dipanggil juga cuma sebagai saksi," tutur Virzha, ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan, Selasa (19/4/2022).
Pemilik nama asli Di Muhammad Devirzha akan datang ke Bareskrim Polri tanggal 22 April 2022.
"Siap lah, saya bakal penuhi panggilan," ucap vokalis band Dewa 19 ini.
Diakui Virzha dia memang memperoleh uang DNA Pro sebagai bayaran manggung di acara penghargaan mereka. "Dapat dari bayaran manggung. Kan pernah ngisi acara awarding mereka," lanjutnya.
Melansir matamata.com-jaringan Suara.com, lelaki 31 tahun tersebut menyatakan siap untuk memberikan keterangan kepada penyidik Bareskrim Polri soal dugaan keterlibatan dalam kegiatan DNA Pro.
Sebelumnya, Bareskrim Polri mengungkap keterlibatan beberapa publik figur dalam kasus robot trading DNA Pro. Pemanggilan bermula dari Ivan Gunawan untuk diperiksa atas perannya sebagai brand ambassador DNA Pro pada 14 April 2022.
Kepada penyidik, lelaki yang biasa disapa Igun mengaku menyepakati nilai kontrak mencapai Rp1 miliar dengan DNA Pro untuk tiga bulan kerja.
Ivan Gunawan sendiri memilih mengembalikan uang tersebut ke penyidik usai mengetahui dugaan pelanggaran hukum dalam kegiatan robot trading di DNA Pro.
Baca Juga: Atlet Senam Sumsel Fajar Abdul Rohman Batal Berlaga di Sea Games, Karena Kemenpora Tak Ada Anggaran
Setelah Ivan Gunawan, Bareskrim Polri menjadwalkan agenda pemeriksaan kepada Marcello Tahitoe atau Ello dan Rossa pada 18 April 2022.
Berita Terkait
-
Ello Bantah Mangkir dari Kasus DNA Pro, Begini Faktanya
-
Virzha Akui Pernah Terima Uang dari DNA Pro
-
Setelah Ivan Gunawan, Giliran Penyanyi Rossa yang Dipanggil Terkait DNA Pro
-
Batal Hari Ini, Rizky Billar dan Lesti Kejora Jalani Pemeriksaan Kasus DNA Pro Besok
-
Sempat Diperiksa di Kasus Doni Salmanan, Rizky Billar dan Lesti Kejora Besok Kembali Digarap Polisi untuk Kasus DNA Pro
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Detik-Detik Dosen Cantik Jambi Tewas di Rumahnya, Pelaku Oknum Polisi Kekasih Sendiri Ditangkap
-
Update Klasemen Terkini! Sumsel United Bertahan di Lima Besar, Sriwijaya FC Masih di Dasar
-
5 Pencapaian Gemilang Bank Sumsel Babel, Laba Tembus Rp521 Miliar hingga September 2025
-
Menit 89 yang Bikin Sriwijaya FC Gagal Raih Kemenangan Perdana di Jakabaring
-
Dukung Program Kepemilikan Saham Karyawan, BRI Siapkan Buyback Saham Rp3 Triliun