SuaraSumsel.id - Duel maut di Desa Batu Lintang, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), dilatarbelakangi masalah utang piutang.
Duel maut di Ulu Musi, Empat Lawang ini memakan korban jiwa atas nama Wali (34), warga Desa Batu Lintang, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empat Lawang.
Kapolsek Ulu Musi Iptu Haryono mengatakan pemicu duel berdarah tersebut ternyata dipicu utang piutang.
Di mana, kata Kapolsek, sore kemarin korban Wali mendatangi kediaman pelaku D (DPO) untuk menagih utang.
Baca Juga: Duel Maut di Ulu Musi Empat Lawang, Satu Orang Tewas
Namun sampai di kediaman pelaku, terjadi cekcok mulut hingga peristiwa duel maut tak terelakkan.
“Sementara ini motifnya diduga pasal utang piutang,” kata Kapolsek dikutip dari Sumselupdate.com--jaringan Suara.com.
Disampaikan Kapolsek, hingga saat ini unit Reakrim di-back-up oleh Sat Reskrim Polres Empat Lawang masih melakukan pengejaran terhadap pelaku.
“Kami sarankan untuk pelaku D segera menyerahkan diri, itu imbauan kami,” pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, masyarakat Desa Batu Lintang, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumsel, mendadak gempar.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Naik, Pembelajaran Tatap Muka di Sumsel Tetap Berjalan
Pasalnya, di desa mereka telah terjadi duel maut yang berujung satu orang tewas bersimbah darah dengan luka tusuk di sekujur tubuh.
Belakangan korban dari duel maut yang terjadi, Minggu (13/2/2022) sekitar pukul 17.00 WIB itu diketahui bernama Wali (34), warga Desa Padang Tepong, Kecamatan Ulu Musi.
Kapolsek Ulu Musi Iptu Hariono saat dikomfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. “Benar saat ini kami masih di lokasi,” ujarnya.
Dikatakan Kapolsek, pihaknya saat ini masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap sejumlah saksi.
“Korban sudah diavakuasi ke puskesmas untuk dilakukan visum, selanjutnya dibawa ke rumah duka,” terangnya.
Menurut Kapolsek, pihaknya telah mengantongi identitas pelaku dan saat ini masih dalam pengejaran.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Empat Lawang AKP Tohirin mengaku pihaknya masih melakukan pengejaran pelaku pembunuhan tersebut.
“Saat ini kita masih melakukan pengejaran terhadap pelaku,” katanya.
Berita Terkait
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Viral Siswa SD Belajar di Ruang Kelas Tak Layak, Atap Ambrol Hingga Lantai Tanah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ngeri! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Perdagangan Manusia di Palembang
-
Viral Video Pengemasan Sembako di Kantor Parpol Sumsel, Ini Kata Bawaslu
-
Berbagai Program Menarik Hadir di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Mengenal Huawei Freebuds dan Cara Menghubungkannya dengan Samsung
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah